JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa keadaan ketenagakerjaan Indonesia terus membaik.
Kondisi ini seiring dengan membaiknya perekonomian, tetapi belum kembali pada posisi sebelum pandemi Covid-19 meskipun penduduk usia kerja telah berkurang secara signifikan.
"Pengangguran di Agustus 2022 sebesar 5,86%, ini dibandingkan Agustus 2021 yang sebesar 6,49%, terjadi penurunan. Penguatan ekonomi dari peningkatan rata-rata upah Agustus mencapai Rp3,07 juta, ini naik dibandingkan Agustus 2021 sebesar 12,22%," ujar Airlangga dalam Konferensi Pers Capaian Pertumbuhan Ekonomi Triwulan ke-3 secara virtual di Jakarta, Senin (7/11/2022).
BACA JUGA:Ekonomi RI Tumbuh 5,72%, Menko Airlangga: Impresif dan Menguat
Demikian pula Nilai Tukar Petani (NTP) di bulan Oktober 2022 naik 0,42% secara month-to-month (mtm) di level 107,27, terutama pada subsektor tanaman perkebunan rakyat sebesar 1,7%, yang didorong oleh kenaikan harga komoditas kelapa sawit dan kopi.
Baca Juga: Konvoi Armada Ungu Tandai Dibukanya Taco Bell Paramount Gading Serpong