Sentimen
Cari Game dengan Bahasa Indonesia di Steam Kini Lebih Mudah
Liputan6.com Jenis Media: Tekno
Untuk Game Store Pages, bahasa yang dipilih akan muncul pertama kali secara otomatis di laman toko game, jika game tersebut mendukung bahasa yang dipilih.
Selain itu, jika pengguna melihat game yang tidak mendukung salah satu bahasa pilihan pengguna, akan ada catatan yang memberitahukannya. Kemudian, bahasa yang dipilih akan muncul pertama kali sebagai opsi untuk digunakan di filter Steam.
Ini berarti, pengguna bisa dengan cepat memilih satu bahasa atau lebih, untuk menemukan dengan spesifik, game yang tersedia dalam bahasa tersebut jika diinginkan.
Sebagai contoh, jika mau mencari daftar game yang mendukung bahasa Indonesia, kamu bisa ke filter "Narrow by language" dan memilih Indonesia. Nantinya game-game yang mendukung teks Indonesia, akan ditampilkan di sana.
Dalam pengumumannya, Steam menambahkan, mulai beberapa pekan yang lalu, mereka juga sudah memungkinkan pengembang untuk menandai game buatannya dengan berbagai bahasa baru.
"Sejak saat itu, kami telah melihat lebih dari 500 game menambahkan indikasi dukungan untuk salah satu bahasa baru ini," kata mereka.
"Tentu saja ini baru permulaan, karena semakin banyak pengembang yang menggunakan alat baru ini untuk menunjukkan dukungan yang mungkin sudah tersedia dalam game, serta saat merilis game baru," kata Steam.
Sentimen: positif (97.7%)