Sentimen
Positif (99%)
6 Nov 2022 : 08.44
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Yamaha, Ducati

Event: MotoGP

Tak Mau Kalah Bersinar dari Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia, Jorge Martin Bakal Curi Perhatian di MotoGP Valencia 2022 : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

6 Nov 2022 : 08.44
Tak Mau Kalah Bersinar dari Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia, Jorge Martin Bakal Curi Perhatian di MotoGP Valencia 2022 : Okezone Sports

VALENCIA MotoGP Valencia 2022 menjadi arena pertarungan pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dalam merebut gelar juara dunia musim ini. Namun, rider Tim Pramac Ducati, Jorge Martin tak rela sorotan hanya akan fokus kepada dua pembalap tersebut.

Karena itulah, Martin yang sukses merebut pole position akan mencoba mencuri perhatian dengan memenangkan balapan terakhir di MotoGP 2022 tersebut. Ia takkan membiarkan Quartararo dan Bagnaia menang mudah.

Ya, Martin bakal start paling depan setelah ia tampil luar biasa dalam sesi kualifikasi di Sirkuit Ricardo Tormo yang berlangsung pada Sabtu 5 November 2022. Dia sukses meraih tempat terdepan di garis start dengan mencatatkan waktu tercepat di angka 1 menit 29,621 detik.

Jorge Martin

Di sisi lain, El Diablo –julukan Quartararo- bakal memulai balapan dari tiga tempat di belakangnya. Tentu saja, ini merupakan modal yang bagus bagi bintang Monster Energy Yamaha itu.

Pasalnya, pembalap asal Prancis tersebut wajib menang dalam balapan di Valencia yang akan berlangsung pada Minggu (6/11/2022) pukul 20.00 WIB untuk bisa meraih gelar juara MotoGP 2022. Itu pun tergantung dari hasil yang didapat rivalnya, Francesco Bagnaia, yang cuma butuh finis di posisi 14 untuk bisa menyegel takhta tertinggi tahun ini.

Kendati demikian, Martin tak akan membiarkan Quartararo menang begitu saja karena dia juga ingin menutup tahun ini dengan kemenangan di Valencia. Rider berpaspor Spanyol itu pun mengaku bakal bertarung dengan sang juara bertahan untuk menjadi yang terbaik di Ricardo Tormo.

“Saya akan mencoba mengontrol balapan saya sendiri. Jika Fabio ada di sekitar saya, saya akan melihat seperti apa,” kata Martin dilansir dari Speedweek, Minggu (6/11/2022).

“Jika dia lebih cepat, maka saya akan mengikutinya. Jika dia lebih lambat, saya akan menyusulnya,” tambahnya.

Jorge Martin

“Tentu saja para pembalap sedikit lebih berhati-hati dengan Fabio dan Pecco belakangan ini, tapi saya selalu berusaha untuk bersih (tidak berpihak). Tentu saja saya akan memperhatikan itu pada hari Minggu, karena saya juga ingin menang,” tuturnya.

Nonton semua seri balapan MotoGP 2022 kapan saja dan di mana saja live di Vision+, cek di sini. Download Vision+ sekarang di Google Play Store atau App Store.

Sentimen: positif (99.9%)