Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Semen Indonesia
Tok! Rights Issue Direstui, SMGR Bisa Segera Caplok SMBR
CNBCindonesia.com Jenis Media: Ekonomi
Jakarta, CNBC Indonesia - PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) baru saja merampungkan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB), Jumat (4/11/2022).
Rapat menghasilkan keputusan direstuinya Penawaran Umum Terbatas dengan cara menerbitkan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau rights issue melalui penerbitan saham baru sebanyak-banyaknya 1,07 miliar saham Seri B dengan nilai nominal Rp100,- per saham.
Dana hasil right issue untuk konsolidasi Semen Baturaja (SMBR) dalam perseroan. Itu dilakukan melalui penyertaan 7,49 miliar saham seri B atau mewakili 75,51% dari seluruh modal ditempatkan dan disetor penuh dalam SMBR, sebagai hasil Inbreng saham seri B milik Negara Republik Indonesia.
Inbreng saham sebanyak itu, berdasar penilaian KJPP Toto Suharto dan Rekan (TnR) dengan berlandas pada laporan keuangan periode 30 Juni 2022, setara Rp 2,84 triliun.
Direktur Utama SIG, Donny Arsal menyampaikan, integrasi BUMN Sub-Klaster Semen antara SIG dan Semen Baturaja merupakan inisiatif dalam mendukung agenda Pemerintah untuk pembangunan Indonesia dan pengembangan industri semen.
"Melalui integrasi ini, diharapkan dapat meningkatkan kapabilitas dalam memenuhi permintaan semen seiring dengan pemulihan ekonomi pasca pandemi, serta mendukung kelancaran penyediaan dan distribusi pasokan semen yang memadai untuk pembangunan nasional melalui penguatan posisi perusahaan BUMNSemen", kata Donny dalam keterangan resmi yang diterima CNBC Indonesia, Jumat (4/11/2022).
[-]
-
SMGR Minta Restu DPR Mau Caplok Semen Baturaja(RCI/dhf)
Sentimen: positif (84.2%)