Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Samsung
Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S23 Ultra
Liputan6.com Jenis Media: Tekno
Lebih lanjut, Samsung dijadwalkan bakal meluncurkan ponsel flagship Galaxy berikutnya, Galaxy S23 pada awal tahun depan.
Walau masih belum ada tanggal pasti, berbagai bocoran informasi terkait HP Android seri Galaxy S23 ini sudah mulai banyak beredar di internet. Khususnya, seri Galaxy S23 Ultra.
Disebut-sebut bakal mengusung kamera utama berkemampuan 200MP, dan bocoran terkini tentang Galaxy S23 Ultra datang dari ukuran bodi ponsel premium tersebut.
Kabar ukuran bodi Galaxy S23 Ultra ini datang dari blogger teknologi populer @Iceuniverse. Dia mengatakan, Galaxy S23 Ultra akan memiliki dimensi 163,4 x 78,1 x 8,9 mm.
Sebagai perbandingan, ukuran bodi Galaxy S22 Ultra adalah 163,3 x 77,9 x 8,9mm. Dari bocoran ini, tampaknya ukuran kedua model Ultra tersebut tidak terlalu jauh berbeda satu sama lain.
@Iceuniverse mengklaim, Galaxy S23 Ultra menjadi flagship dengan perubahan paling kecil dalam sejarah HP Android buatan Samsung hingga saat ini.
Mengutip Gizchina, Senin (22/8/2022), divisi Samsung Electronics Mobile Experience (MX) mengonfimasi Galaxy S23 Ultra akan dilengkapi dengan sensor kamera 200 megapiksel.
Ponsel ini akan menggunakan sensor 200MP yang belum dirilis, yakni ISOCELL HP2. Galaxy S23 Ultra juga dilengkapi dengan baterai 5000mAh, dan sudah pakai prosesor Snapdragon 8 Gen 2.
(Ysl/Dam)
Sentimen: positif (57.1%)