Sentimen
Positif (79%)
4 Nov 2022 : 12.16
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Ducati

Event: MotoGP

MotoGP Valencia 2022: Jalani Balapan Terakhirnya Bersama Ducati, Jack Miller Siap Habis-habisan : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

4 Nov 2022 : 12.16
MotoGP Valencia 2022: Jalani Balapan Terakhirnya Bersama Ducati, Jack Miller Siap Habis-habisan : Okezone Sports

PEMBALAP Ducati Lenovo, Jack Miller mengakui dirinya siap tampil habis-habisan di balapan terakhirnya bersama Ducati musim ini. Sebab demikian, pembalap asal Australia itu mengincar hasil positif demi memberi kesan manis bersama Ducati di MotoGP 2022.

Seperti diketahui, MotoGP Valencia 2022 menajdi seri balapan penutup musim ini. Balapan tersebut dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Minggu (6/11/2022).

Jack Miller

Selain menjadi seri penutup, balapan tersebut juga akan menjadi balapan terakhir Jack Miller bersama Ducati Lenovo. Karena ia akan menjadi tandem Brad Binder musim depan di Red Bull KTM.

Jack Miller menyebutkan MotoGP Valencia 2022 akan menjadi balapan yang sangat spesial. Sebab selain menjadi balapan terakhir, tandemnya di Ducati Lenovo yaitu Francesco Bagnaia kemungkinan besar akan menyabet gelar juara dunia musim ini.

“Ini akan menjadi akhir pekan yang spesial bagi tim, dengan Pecco (Francesco Bagnaia) dalam perebutan gelar juara dunia,” kata Jack Miller dinukil dari Motosan, Kamis (3/11/2022).

BACA JUGA:Disaksikan Keluarga dan Kerabat Secara Langsung di MotoGP Valencia 2022, Francesco Bagnaia: Saya Akan Berikan Performa Luar Biasa 

“Tetapi juga akan menjadi balapan terakhir saya dengan tim Ducati Lenovo dan mengendarai Desmosedici GP,” sambungnya.

Di sisi lain, Jack Miller memiliki harapan yang besar pada balapan MotoGP Valencia 2022. Rider 27 tahun itu ingin memberikan hasil terbaik sebagai kado perpisahannya dengan Ducati Lenovo.

“Saya berharap untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Ducati dengan satu hasil penting terakhir,” ungkap Jack Miller.

Jack Miller

Saat ini, Jack Miller bertengger di posisi kelima klasemen MotoGP 2022, dengan koleksi 189 poin. Ia punya target finis di posisi tiga pada akhir musim ini.

Peluangnya pun masih terbuka. Namun, dengan catatan ia bisa raih podium pertama sembari berdoa Aleix Espargaro dan Enea Bastianini finis di luar urutan ke 15.

Nonton semua seri balapan MotoGP 2022 kapan saja dan di mana saja live di Vision+, cek di sini. Download Vision+ sekarang di Google Play Store atau App Store.

Sentimen: positif (79.8%)