Sentimen
Netral (86%)
2 Nov 2022 : 14.44
Tokoh Terkait

Xbox Rugi Rp 3,1 Juta dari Setiap Konsol yang Terjual, Kok Bisa?

2 Nov 2022 : 21.44 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: Tekno

Xbox Rugi Rp 3,1 Juta dari Setiap Konsol yang Terjual, Kok Bisa?
Jakarta -

Saat banyak perusahaan menjual produknya untuk mendapatkan untung, Xbox malah buntung. Mereka mengaku, kehilangan USD 100 - USD 200 atau sekitar Rp 1,5 juta - Rp 3,1 juta, dari setiap konsol Xbox Series X/S yang terjual.

Phil Spencer, CEO Microsoft Gaming, mengungkapkan alasannya terkait hilangnya sejumlah uang itu, di mana subsidi biaya produksi dari perusahaan menjadi salah satu penyebabnya. Dirinya menyampaikan, hal ini dilakukan dengan harapan bisa tertutup dari pengeluaran para pemainnya di masa depan.

Angan-angan Spencer adalah agar gamer mau menggelontorkan uang mereka untuk membeli game, dan atau berlangganan Xbox Game Pass, seperti dikutip detikINET dari Games Hub, Rabu (2/11/2022). Ia pun mengaku, bahwa perusahaan kemungkinan besar tidak dapat menjaga harga game atau konsol tetap serupa dengan saat ini ke depannya.

-

-

"Kami telah menahan harga konsol kami, kami telah menahan harga game dan langganan kami. Saya tidak berpikir kita akan bisa melakukan itu selamanya. Saya pikir pada titik tertentu kami harus menaikkan harga untuk hal-hal tertentu, tetapi memasuki liburan ini kami pikir penting untuk mempertahankan harga," kata Spencer.

Meskipun tidak secara gamblang mengatakan akan menaikkan harga, tetapi pernyataan Spencer cukup memberikan kode keras bahwa ada peningkatan di kemudian hari. Namun, sementara ini gamer masih bisa menikmati harga konsol, game, dan layanan Xbox tetap stabil, setidaknya sampai akhir tahun 2022.

Dikabarkan, mungkin kenaikan harga akan datang dalam upaya raksasa video game ini menghadapi tekanan ekonomi. Jika memang terealisasikan, maka biaya langganan Xbox Game Pass bulanan, konsol Xbox Series X/S, dan game fisik akan sedikit mengalami lonjakan harga.

Menurut pemaparan bos Xbox tersebut, bahwa kinerja Xbox Game Pass cukup baik, baik di PC maupun konsol. Ia mengungkapkan, layanan ini telah berkontribusi hingga 15% dari pendapatan game.

Hanya saja, pengguna di PC tampaknya tumbuh lebih baik dibandingkan Xbox One, Xbox Series X/S yang mulai melambat. Bahkan peningkatannya di PC dikatakan sangat luar biasa, di mana ini disampaikan oleh Satya Nadella, CEO Microsoft, yang meningkat 159% dibandingkan tahun lalu.

Simak Video "Microsoft Office Bakal Segera Pensiun"
[-]
(hps/fay)

Sentimen: netral (86.5%)