Pagelaran Gandrung Sewu Banyuwangi Digelar 24-26 Oktober 2024, Ini Stasiun KA Terdekat
Liputan6.com Jenis Media: Regional
Liputan6.com, Banyuwangi Kabupaten Banyuwangi pada Tahun 2024 kembali mengadakan Pagelaran Gandrung Sewu, yaitu seribu penari yang akan melakukan tarian Gandrung secara kolosal. Event ini akan diselenggarakan di Pantai Marina Boom dan dilangsungkan pada 24-26 Oktober 2024.
Manager Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember Cahyo Widiantoro mengatakan, bagi masyarakat yang akan menyaksikan pagelaran yang masuk dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) tersebut, dapat menggunakan kereta api dan turun di Stasiun Banyuwangi Kota. “Stasiun Banyuwangi Kota berjarak kurang lebih 7 kilometer dari Pantai Boom, bagi masyarakat yang akan menyaksikan Pagelaran Gandrung Sewu dapat turun di stasiun tersebut dan melanjutkan ke lokasi dengan transportasi umum ataupun transportasi online yang tersedia,” katanya Kamis (24/10/2024).
Lebih lanjut Cahyo mengatakan, ada 7 kereta api baik jarak jauh maupun kereta api lokal yang berhenti di Stasiun Banyuwangi Kota, diantaranya KA Mutiara Timur, KA Blambangan Ekspres, KA Tawangalun, KA Wijayakusuma, KA Sritanjung, KA Probowangi dan KA Pandanwangi.
Adapun rangkaian Pagelaran Gandrung Sewu yang pada tahun 2024 ini mengambil tema “Payung Agung”, dimulai pada 24 Oktober 2014 acara diawali dengan Padang Ulanan (Apresiasi Tari dan Musik Tradisi) pukul 14.00 WIB. Kemudian tanggal 25 Oktober 2024 ada Prosesi Meras Gandrung pukul 16.00 WIB dan Pagelaran Wayang Gagrak Banyuwangi pukul 19.00 WIB. Puncak diselenggarakan pada 26 Oktober 2024 yakni Pagelaran Kolosal Gandrung Sewu pukul 13.00 WIB di Pantai Marina Boom.
Sentimen: negatif (66.7%)