Sentimen
Positif (99%)
12 Okt 2024 : 08.51
Informasi Tambahan

Institusi: Universitas Indonesia

Menhub Budi Tegaskan Pentingnya Kolaborasi untuk Kemajuan Sektor Transportasi - Page 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi

12 Okt 2024 : 08.51

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Republik Indonesia, Budi Karya Sumadi menekankan pentingnya kolaborasi pentahelix untuk menciptakan sektor transportasi darat yang andal.

"Inisiatif ini akan menghasilkan kebijakan, insentif, dan infrastruktur strategis yang mendukung kemajuan sektor transportasi," tutur dia dalam seminar Sistem Transportasi Darat Terintegrasi, Cerdas, dan Berkelanjutan di Balai Sidang Universitas Indonesia (UI) pada Kamis, 10 Oktober 2024, seperti dikutip dari keterangan resmi, Sabtu (12/10/2024).

Ia mengapresiasi masukan dari akademisi UI dalam kajian-kajian strategis untuk mendukung sektor transportasi di Indonesia. Menhub menuturkan, tantangan transportasi darat ke depannya akan semakin kompleks. Di wilayah perkotaan, keterbatasan transportasi massal telah menghambat pertumbuhan ekonomi.

"Namun demikian, Kemenhub konsisten menjalankan arahan Presiden dalam pembangunan infrastruktur transportasi untuk menghubungkan kawasan Tertinggal, Terluar, Terpencil, dan Perbatasan (3TP), Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP), Kawasan Industri (KI), dan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK),” kata Menhub pada seminar yang digelar oleh Sekolah Kajian Stratejik dan Global (SKSG) UI.

Rektor UI, Prof. Ari Kuncoro turut menegaskan komitmen UI terhadap sistem transportasi di Indonesia. "Di sektor ini, kami berusaha memberikan rekomendasi yang konstruktif bagi Kemenhub, memastikan bahwa pembangunan transportasi berlandaskan pada kesejahteraan masyarakat, kelestarian lingkungan dan meningkatkan daya saing Indonesia di kancah global,” ujar Prof. Ari.

Dalam seminar tersebut, Tim Peneliti SKSG UI mempresentasikan hasil kajian strategis terhadap capaian sektor transportasi darat Indonesia selama 2015-2023.

Kajian ini memetakan isu strategis, yakni Pembangunan Nasional dan Transportasi Darat, Konektivitas, Mobilitas, Aksesibilitas, dan Integrasi, Keselamatan Transportasi Darat, Kualitas Layanan, Penerapan Inovasi Transportasi Cerdas, dan Dampak Terhadap Lingkungan.

Sentimen: positif (99.9%)