Badai Milton Hantam Florida, Walikota Perintah Warga Pergi atau Mati
CNBCindonesia.com Jenis Media: Tekno
Jakarta, CNBC Indonesia - Badai Milton menerjang wilayah Florida, Amerika Serikat, pada Selasa (8/10) pagi waktu setempat. Badai yang masuk Kategori 5 dan sangat kuat tersebut terjadi kurang dari 2 pekan pasca Badai Helene menimpa Florida dan beberapa bagian Georgia, Carolina, dan Tennessee.
Para pejabat di Florida dan pakar badai mengeluarkan perintah evakuasi dan memberikan peringatan kepada warga untuk segera pergi dari wilayah yang tertimpa bencana alam tersebut.
Dari 67 kabupaten Florida, 51 di antaranya berada dalam status darurat menurut Jacksonville Florida Times-Union, yang merupakan bagian dari jaringan USA Today.
Walikota Tampa, Florida, Jane Castor, mengatakan kepada CNN bahwa ia memerintahkan warga untuk segera menyelamatkan diri.
"Saya bisa bilang tanpa mendramatisir: Jika Anda memilih menetap di area-area evakuasi, Anda akan mati," kata Castor kepada CNN International, dikutip dari USA Today, Rabu (9/10/2024).
Lebih lanjut, Castor mengatakan badai semacam ini tak pernah terjadi sebelumnya. Ia mengatakan ini benar-benar bencana besar yang bisa mengancam kemampuan bertahan hidup.
"Selama saya hidup, saya bisa bilang semua orang yang lahir dan tumbuh di area Tampa Bay tak pernah melihat hal seperti ini sebelumnya," kata dia.
"Semua orang harus pergi," ujarnya.
Pakar meteorologi dari National Hurricane Center telah memperluas peringatan badai di sepanjang Pantai Teluk Florida dan memberikan peringatan akhir untuk meninggalkan area tersebut.
"Milton berpotensi menjadi salah satu badai paling destruktif sepanjang sejarah di area barat dan tengah Florida," kata spesialis di National Hurricane Center, John Cangialosi.
Menurut NHC, Milton diperkirakan berbelok ke arah timur dan timur laut pada Selasa dan Rabu sebelum mendarat di Florida pada Rabu malam. Gelombang badai yang berpotensi mematikan hingga ketinggian 15 kaki juga mungkin terjadi di Tampa dan komunitas pesisir lainnya, jauh lebih tinggi daripada gelombang dahsyat setinggi 4-8 kaki yang sudah sangat merusak yang dialami selama Helene.
(fab/fab)
Sentimen: negatif (100%)