Sentimen
2 Okt 2024 : 10.19
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Unilever
Kab/Kota: Bekasi, Harapan Mulya
Tokoh Terkait
2 Menelusuri Kampus UIPM di Bekasi: Menyerupai Kantor, Tak Ada Aktivitas Kuliah Megapolitan
2 Okt 2024 : 17.19
Views 2
Kompas.com Jenis Media: Metropolitan
Menelusuri Kampus UIPM di Bekasi: Menyerupai Kantor, Tak Ada Aktivitas Kuliah
Tim Redaksi
BEKASI, KOMPAS.com
- Suasana di luar gedung Plaza Summarecon Bekasi, Jalan Bulevard Ahmad Yani, Kelurahan Harapan Mulya, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, pada Selasa (1/10/2024) sore, tak begitu ramai.
Gedung berlantai 11 dengan dominasi warna biru dari sisi luar ini diketahui merupakan alamat Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand cabang Indonesia.
Kampus ini tengah menjadi buah bibir warganet setelah menganugerahkan gelar Honoris Causa kepada presenter
Raffi Ahmad
. Alasan pemberian gelar tak lain karena Raffi Ahmad dianggap berkontribusi di dunia hiburan.
Saat
Kompas.com
mengunjungi lokasi tersebut, sejauh mata memandang, hanya nampak beberapa orang yang saling berinteraksi di luar gedung.
Sekuriti gedung yang bertugas di pos depan juga terlihat duduk santai sembari berbincang dengan sopir ojek
online.
Gedung dengan luas tanah sekitar 10.000 meter persegi ini terlihat mempunyai sejumlah fasilitas. Salah satunya kantong parkir yang berada tak jauh dari mulut gerbang utama.
Kantong parkir ini cukup luas. Namun, hanya diisi belasan kendaraan roda dua maupun roda empat. Masih banyak ruang yang tersisa.
Saat memasuki pintu utama gedung, seorang sekuriti dengan badan tak begitu tegap menyambut ramah sembari menanyakan perihal maksud kedatangan
Kompas.com
ke lokasi ini.
"Kampus UIPM," jawab saya, reporter
Kompas.com,
singkat, tanpa menjelaskan identitas.
Ia pun langsung mengarahkan untuk naik
lift
menuju Lantai 7 Gedung Plaza Summarecon Bekasi.
Setibanya di lantai 7, semula terbayang aktivitas mahasiswa UIPM di lokasi ini. Ternyata, hal itu jauh dari yang dibayangkan.
Lokasi lantai 7 terlihat sepi. Tak banyak orang lalu lalang. Aktivitas mahasiswa juga terlihat nihil.
Ketika
Kompas.com
berjalan ke arah kiri dari pintu
lift,
terpampang stiker bertuliskan "vOffice" menempel pada pintu masuk berbahan kaca, sebagaimana ruangan kantor pada umumnya.
Ruangan vOffice inilah yang menjadi titik alamat Kampus UIPM yang memberikan gelar Honoris Causa kepada Raffi Ahmad.
Akan tetapi, ketika memasuki ruang depan, bayangan mengenai aktivitas perkuliahan akhirnya sirna. Lokasi ini lebih menyerupai perkantoran, bukan lembaga pendidikan.
Saat menengok area dalam vOffice, terlihat beberapa sekat ruangan yang tak begitu luas. Salah satu pintu ruangan tersebut tertempel stiker "Unilever".
Seorang perempuan yang bertugas sebagai resepsionis di vOffice mengatakan bahwa lokasi ini bukan tempat perkuliahan. Namun, hanya menjadi kantor surat-menyurat.
Di lokasi ini sama sekali tidak ada kegiatan perkuliahan bagi mahasiswa UIPM.
"Enggak ada, cuma meng-
handle
surat fisik," kata resepsionis tersebut.
Promotor and Staf Ahli UIPM Indonesia, Agusdin membenarkan bahwa Gedung Plaza Summarecon Bekasi sekadar dijadikan alamat UIPM Indonesia.
Selain kegiatan surat-menyurat, ruangan vOffice juga acap digunakan untuk kegiatan rapat atau sekadar menerima tamu.
"Kantornya kita bisa pakai di situ," ujar Agusdin lewat sambungan telepon, Selasa sore.
Agusdin mengakui bahwa UIPM Indonesia belum mempunyai program studi.
Imbasnya, kampus itu belum diperbolehkan mengeluarkan ijazah. Ia menegaskan, kampus UIPM Indonesia masih berbasis virtual.
"Jadi tidak boleh mengeluarkan ijazah," kata dia.
Agusdin juga menjelaskan, peruntukan gelar Honoris Causa pada dasarnya bisa diberikan bagi seseorang yang tak menjalani pendidikan di kampus, tetapi mereka yang sudah membuktikan diri di tengah masyarakat.
Dalam hal ini, UIPM Indonesia sekadar memberikan rekomendasi nama Raffi Ahmad ke UIPM Thailand. Keputusan akhir pemberian gelar kepada Raffi Ahmad tetap ada pada UIPM Thailand.
"Jadi sekali lagi tidak kuliah, tidak bikin apa-apa, tapi dia melaksanakan apa yang sudah dilakukan," imbuh dia.
Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Sentimen: netral (87.7%)