Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: iKON
Hewan: Ayam
Kab/Kota: Cirebon, Bekasi, Pekalongan, Semarang, Gambir, Tegal
Tokoh Terkait
Ada `restoran` kereta makan eksklusif di KA Argo Muria
Elshinta.com Jenis Media: Ekonomi
Elshinta.com - Apa benar kereta makan selalu identik dengan tempat makan yang minimalis? Tunggu dulu. Pandangan itu harus diubah jika melihat kereta makan di KA Argo Muria.
Pada HUT ke-79 Kereta Api Indonesia, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 4 Semarang menghadirkan inovasi terbaru untuk pelanggan setia dengan meluncurkan Kereta Makan Eksklusif yang dioperasikan khusus pada KA Argo Muria. "Restoran" itu menempel pada kereta api kelas eksekutif yang melayani rute Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng - Gambir pulang pergi yang sudah dimulai sejak Sabtu 28 September 2024.
Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo menjelaskan, "Kereta makan eksklusif ini dihadirkan sebagai bentuk apresiasi sekaligus sebagai langkah KAI dalam meningkatkan kenyamanan serta pelayanan kepada seluruh pelanggan KA. Kami tidak hanya menawarkan fasilitas yang lebih modern, tetapi juga memberikan pengalaman bersantap yang lebih berkesan kepada penumpang selama perjalanan."
Eksklusif seperti apa sih kereta makan ini? Simak saja fasilitas yang dihadirkan. Desain interior yang lebih elegan, menciptakan suasana yang nyaman dan mewah bagi penumpang. Lalu dengan kapasitas 32 seat yang lebih lega untuk memberikan ruang bersantap yang lapang dan nyaman bagi para penumpang.
Bukan itu saja, tirai jendela dan pintu penumpang yang dikendalikan otomatis dengan tombol, memberikan kemudahan dalam operasional. Sementara digital menu display, memudahkan penumpang untuk memilih dan memesan makanan serta minuman secara praktis.
Ada lagi interior yang instagrameble, dihiasi dengan gambar lokomotif seri C1414 yang bersejarah. Lokomotif ini memulai dinasnya pada 10 Oktober 1902 dan menjadi salah satu ikon penting dalam sejarah perkeretaapian di Indonesia.
Sebagai salah satu lokomotif uap pertama, seri C1414 dikenal karena ketangguhannya dalam mengarungi berbagai medan, termasuk lintasan pegunungan di Jawa. Kini, lokomotif ini diabadikan dalam desain kereta makan sebagai simbol tradisi dan kemajuan.
Kereta makan ini juga menyediakan beragam menu khas Nusantara yang menggugah selera, seperti Nasi Rames Nusantara, Nasi Goreng, Bistik, Nasi Ayam Geprek, Nasi Langgi, Nasi Bali, Nasi Uduk Dendeng Balado, Nasi Kuning Cakalang dan lain sebagainya, serta berbagai pilihan minuman seperti Teh, Kopi, Hot Coklat, dan banyak lagi. Para penumpang dapat menikmati hidangan lezat sambil menikmati pemandangan selama perjalanan.
Dengan adanya fasilitas baru ini, KAI berharap dapat terus menjadi pilihan utama masyarakat dalam memenuhi kebutuhan transportasi yang aman, nyaman, dan menyenangkan.
“Kereta makan eksklusif KA Argo Muria siap memberikan pengalaman berbeda bagi penumpang, menjadikan setiap perjalanan semakin istimewa,” ujar Franoto.
Di kereta makan itu juga tersedia mushala, untuk memudahkan penumpang menjalankan ibadah selama perjalanan. Dengan kecepatan maksimal 120 km/jam, memastikan perjalanan KA yang cepat, efisien, aman dan nyaman.
KA Argo Muria merupakan kereta api kelas eksekutif yang dioperasikan oleh Daop 4 Semarang menggunakan rangkaian 9 kereta kelas eksekutif new image dengan total kapasitas 450 tempat duduk. Kereta ini melayani perjalanan pulang pergi Semarang Tawang Bank Jateng - Gambir Jakarta, dengan pemberhentian di 4 stasiun yaitu Pekalongan, Tegal, Cirebon, dan Bekasi.
"KAI berusaha terus berinovasi, tidak hanya dalam peningkatan layanan kepada penumpang tetapi juga dalam mendukung keberlanjutan lingkungan dan sosial. Kereta makan eksklusif ini merupakan salah satu bentuk nyata penerapan SDG’s di sektor transportasi," katanya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Joko Hendrianto, Rabu (2/10).
Sumber : Radio Elshinta
Sentimen: positif (100%)