Sentimen
Positif (79%)
1 Okt 2024 : 13.40
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Ambon, Brussel

IG Mees Hilgers dan Eliano Banjir Komentar, Singgung Piala Dunia

Detik.com Detik.com Jenis Media: Tekno

1 Okt 2024 : 13.40
Jakarta -

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders telah mengambil sumpah jadi Warga Negara Indonesia. Keduanya siap turun dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Bahrain dan China. Netizen jelas senang dengan perkembangan ini dan mereka menyerbu akun Instagram Mees serta Eliano.

Kepastian itu diumumkan oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir pada Senin (30/9/2024). Pengambilan sumpah dilakukan di Brussel, Belgia. "Mees Hilgers dan Eliano Reijnders telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia setelah pengambilan sumpah di Brussel, Belgia," tulis Erick di media sosialnya.

Instagram Mees Hilgers diikuti sekitar 944 rinu follower, sementara akun Eliano Reijnders diikuti sekitar 500 ribu follower. Mereka memajang satu postingan bersama dengan akun resmi PSSI, Timnas Indonesia, serta Erick Thohir.

Postingan itu adalah video Mees Hilgers dan Eliano Reijnders memakai kostum tim nasional Indonesia berwarna merah. Pengamatan detikINET, sudah lebih dari 670 ribu like dari netizen di postingan itu, berikut lebih dari 20 ribu komentar yang datang.

Warganet memang menyambut antusias kedatangan dua pemain ini yang diyakini akan membuat Timnas lebih berkualitas dan lebih ditakuti. "Bahrain = sudah saya hafalkan cara bermain timnas Indonesia.... Lah kok beda lagi," tulis sebuah komentar yang memperoleh banyak Like.

"Indo akan masuk piala dunia," tulis yang lain, yang mendapatkan banyak kata amin. "Siapin duitnya 2026 nonton Indonesia di piala dunia," demikian kata optimistis lainnya yang dilontarkan.

"Raksasa itu telah menjadi Raksasa yg sebenarnya. Terima.Kasih Pak Erick terobosan baru untuk kemajuan sepakbola Indonesia... gasspoolll," demikian kata-kata semangat lainnya yang ada di kolom komentar.

Tak sedikit pula yang mengomentari nomor punggung kedua pemain itu dan bagaimana posisi mereka di Timnas, atau adakah yang akan tergeser setelah keduanya masuk.

Hilgers saat ini membela Twente yang berlaga di Eredivisie. Sedangkan Reijnders memperkuat Zwolle yang juga tampil di kasta tertinggi Liga Belanda tersebut.

Hilgers diketahui memiliki darah Indonesia dari garis ibunya. Kakeknya yang bernama Hendrik Victor Tombeng lahir di Ambon, sedangkan neneknya, Muhija Muchtar lahir di Jakarta. Ibu Hilgers bernama Linda Tombeng. Sementara Reijnders memiliki darah Ambon dari sang ibu, Angelina Lekatompessy.


(fyk/fyk)

Sentimen: positif (79.9%)