Sentimen
Positif (88%)
28 Sep 2024 : 19.53
Informasi Tambahan

Kasus: stunting

Partai Terkait

Hashim Djojohadikusumo Bicara Soal Pendirian Kembali Kementerian Perumahan

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Nasional

28 Sep 2024 : 19.53

Jakarta, Beritasatu.com - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra sekaligus Ketua Dewan Pembina Forum Masyarakat Indonesia Emas (Formas) Hashim Djojohadikusumo berbicara perihal pendirian kembali Kementerian Perumahan pada periode pemerintahan Prabowo Subianto.

"Ada beberapa program yang ingin dilaksanakan Pak Prabowo, selain dari makanan gratis, pangan, ada suatu kementerian yang baru, akan didirikan kembali, yaitu Kementerian Perumahan," ujarnya dalam opening ceremony rakernas ke-20 dan HUT ke-26 Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (28/9/2024).

Kata Hashim, ini menjadi salah satu program yang ingin dijalankan dengan serius. Ia menyebutkan saat ini hampir 11 juta keluarga di Tanah Air menunggu rumah layak huni.

Sementara itu, yang terealisasikan sejak 10 tahun hanya 200.000 unit. Selain itu, Hashim melanjutkan ada 27 juta rumah yang dianggap tidak layak huni.

"Berarti saat ini ada 37 juta keluarga yang menunggu atau memang pakai rumah tidak layak huni. Nah, kalau tidak layak huni, berarti tidak sehat, tidak ada akses air bersih, tidak ada akses listrik yang cukup. Banyak yang pakai lantai-lantai berupa tanah, itu banyak cacing-cacing," jelasnya.

Hal tersebut, lanjut Hashim, bisa berakibat kepada anak-anak. Stunting bukan hanya masalah gizi, tetapi juga karena masalah lingkungan.

"Maka Pak Prabowo sudah putuskan program besar, program besar ini 2 juta unit rumah di pedesaan setiap tahun dan 1 juta unit apartemen di perkotaan setiap tahun," terang Hashim

"Orang banyak yang skeptis, ragu-ragu, apakah kita mampu dan sebagainya. Saya bisa katakan dalam hal ini kita mampu, dana akan ada, kita akan bangun," tambahnya.

Sentimen: positif (88.9%)