Sentimen
Positif (91%)
1 Jul 2024 : 11.23
Informasi Tambahan

Grup Musik: iKON

Kab/Kota: Pasuruan, Bangil

Anggaran Cupet, Pasuruan Akan Bangun Ampiteater dan Sentra Kuliner

1 Jul 2024 : 18.23 Views 2

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Regional

Pasuruan (beritajatim.com) – Meskipun nampak cupet alias terbatas, kucuran dana sebanyak Rp 800 juta yang digelontorkan Pemkab Pasuruan akan dilakukan untuk mempercantik Alun-alun Bangil. Pembangunan ini diantaranya yakni membangun Ampliteater, dan juga centre kuliner.

Hal ini di katakan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Taufikul Ghoni yang mengatakan akan merombak Alun-alun Bangil menjadi lebih indah lagi. Ghoni mengatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan dana Rp 800 juta untuk mengubah mempercantik ikon Kabupaten Pasuruan tersebut.

“Nantinya yang di sebelah timur alun-alun yang terdapat air mancur itu akan kita bangun ampliteater. Ampliteater ini diharapkan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berkegiatan, dan dimanfaatkan oleh musisi sementara untuk hari minggu bisa dibuat senam,” jelas Ghoni Senin (1/7/20224).

Tak hanya itu, dibagian yang sama juga nantinya akan dibuat centra kuliner yang dibangun secara bertahap, mengingat anggaran yang diberikan hanya sedikit. Rencananya Centra kuliner ini nanti akan di buat dengan bantuan dana dari perusahaan yang ada di Kabupaten Pasuruan dalam bentuk CSR.

Pembuatan centra kuliner ini nantinya tidak hanya akan dibuat makan, melainkan jika centra kuliner nanti di tutup akan terbentuk taman vertikal. Hal ini diharapkan bisa menghindari hal kumuh yang kemungkinan akan terjadi jika centra kuliner tersebut di bangun.

Sementara itu di bagian selatan dekat gerbang Alun-alun Bangil, akan dirubah bagian lantainya dan akan menyerupai seperti yang ada di Plaza Bangil. Perubahan ini nantinya akan dilakukan untuk menambah kesan meaah kepada ikon Kabupaten Pasuruan.

“Kita upayakan untuk CSR kita usahakan dalam tahun ini ikut dalam pembangunan. Sehingga pembangunan ini bisa dilakukan secara maksimal dan langsung dinikmati oleh masyarakat Kabupaten Pasuruan,” tutupnya.  [ada/aje]

Sentimen: positif (91.4%)