Sentimen
Positif (98%)
1 Jul 2024 : 14.14
Informasi Tambahan

Event: HUT Bhayangkara, Ibadah Umroh

Kab/Kota: Sumenep

Tokoh Terkait

Hari Bhayangkara, Polres Sumenep Umrohkan Dua Anggotanya

1 Jul 2024 : 21.14 Views 2

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Regional

Sumenep (beritajatim.com) – Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 di Polres Sumenep terasa istimewa. Tidak sekedar diisi dengan upacara, namun juga ada penghargaan untuk para personel berprestasi dan pemenang lomba Satuan Keamanan Lingkungan Masyarakat (Satkamling).

Penghargaan dan hadiah yang diberikan Polres Sumenep untuk anggotanya pada tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini, Polres Sumenep memberikan hadiah umroh bagi dua anggotanya.

“Penghargaan ini kami berikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan pengabdian mereka yang luar biasa dalam menjalankan tugas,” kata Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso, Senin (01/07/2024).

Selain itu, Polres Sumenep juga memberikan hadiah berupa satu unit sepeda motor roda tiga ‘Viar’ kepada Polsek Sapeken, dan satu unit mobil ambulance Hiace untuk Dokkes Polres Sumenep.

“Kami berharap hadiah-hadiah ini bisa meningkatkan kinerja dan pelayanan Polres Sumenep kepada masyaraka. Terima kasih untuk seluruh personel Polres Sumenep atas kerja keras dan dedikasinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ucap Kapolres.

seluruh personel untuk terus meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.

Peringatan HUT ke-78 Bhayangkara ini mengambil tema ‘Polri Presisi Membangun Negeri Menuju Indonesia Emas’. Dalam peringatan di Mapolres Sumenep, juga dihadiri Bupati Sumenep, Ach. Fauzi Wongsojudo, jajaran Forkopimda, serta sejumlah stake holder.

“Polri presisi membangun negeri menuju Indonesia emas ini menjadi pengingat bagi seluruh personel Polri untuk terus berbenah dan menjadi Polri yang presisi, prediktif, dan responsif dalam melayani masyarakat,” tandasnya. [tem/aje]

Sentimen: positif (98.3%)