Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Moskow
Tokoh Terkait
Rusia Gempur Ukraina Timur, Zelensky Serukan Bantuan Militer Dipercepat
Detik.com Jenis Media: Internasional
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menyerukan agar pengiriman bantuan militer dipercepat saat para Menteri Pertahanan (Menhan) dari negara anggota aliansi Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) menggelar pertemuan.
Seruan itu dilontarkan Zelensky ketika Rusia terus menggempur wilayah Ukraina bagian timur, yang tampaknya menjadi awal dari rentetan serangan terbaru.
Seperti dilansir Reuters, Rabu (15/2/2023), sebagian besar serangan artileri Rusia difokuskan pada Bakhmut, kota yang dibom di Donetsk, Ukraina bagian timur dan menjadi target utama Presiden Vladimir Putin. Tentara Ukraina di wilayah itu telah membentengi posisinya untuk mengantisipasi pertempuran di jalanan.
Dikuasainya Bakhmut akan memberikan batu loncatan bagi Rusia untuk terus bergerak maju ke arah dua kota lebih besar, yakni Kramatorsk dan Sloviansk, di Donetsk. Itu juga menjadi momentum bagi Moskow setelah mengalami kemunduran selama berbulan-bulan menjelang peringatan setahun invasi ke Ukraina.
"Situasi di garis depan, khususnya di wilayah Donetsk dan Luhansk, tetap sangat sulit. Pertempuran benar-benar terjadi di setiap jengkal tanah Ukraina," sebut Zelensky dalam pidato terbarunya pada Selasa (14/2) malam.
Disebutkan juga oleh Zelensky bahwa Rusia sedang terburu-buru untuk mendapatkan pencapaian sebanyak mungkin dengan dorongan terakhirnya, sebelum Ukraina dan sekutu-sekutunya mengumpulkan kekuatan.
"Itulah mengapa kecepatan menjadi penting. Kecepatan dalam segala hal -- mengadopsi keputusan, melaksanakan keputusan, pengiriman pasokan, pelatihan. Kecepatan dalam menyelamatkan nyawa orang-orang," cetus Zelensky dalam pernyataannya.
Saksikan juga 'Zelensky Klaim Gagalkan Rencana Serangan Politik Rusia ke Moldova':
Sentimen: positif (48.5%)