Sentimen
Negatif (57%)
13 Sep 2024 : 23.01
Tokoh Terkait

Penegasan Trump Tak Ada Lagi Debat Lawan Kamala Harris

14 Sep 2024 : 06.01 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: Internasional

Trump Klaim Sebagai Debat Terbaiknya

Trump menyebut debat tersebut sebagai "debat terbaik yang pernah ada". Namun Trump menuduh para moderator debat capres yang digelar di Philadelphia pada Selasa (10/9) malam itu, tidak netral dan sengaja melawan dirinya. Moderator debat capres kali ini berasal dari jaringan televisi ABC.

"Saya pikir itu adalah debat terbaik saya, yang pernah ada, terutama karena debatnya TIGA LAWAN SATU!" tulis Trump dalam pernyataan via media sosial, seperti dilansir AFP, Rabu (11/9/2024).

Meskipun Trump memuji penampilan dirinya dalam debat capres melawan Harris, enam donatur politik Partai Republik dan tiga penasihat mantan Presiden AS itu mengakui kepada Reuters bahwa mereka menilai Harris memenangkan debat pada Selasa (10/9) malam karena Trump tidak mampu menyampaikan pesannya.

Menurut data Nielsen, debat capres antara Trump dan Harris menarik 67,1 juta pemirsa televisi.

Trump mengklaim dalam postingan media sosialnya bahwa jajak pendapat menunjukkan dia memenangkan debat capres melawan Harris. Namun sejumlah survei menunjukkan para responden menganggap Harris yang lebih baik dalam debat melawan Trump.

Survei yang sama menunjukkan bahwa 54 persen pemilih terdaftar meyakini debat tunggal antara Trump dan Harris sudah cukup, sedangkan 46 persen lainnya menginginkan debat kedua.

Menurut jajak pendapat CNN yang dirilis tak lama setelah debat capres pada Selasa (10/9) malam, mayoritas penonton debat mengatakan Harris mengungguli Trump. Sementara survei YouGov menunjukkan 54 persen responden mengatakan Harris menang debat dan 31 persen respons menyebut Trump pemenangnya.

Trump Ditantang Debat Lagi

Tim kampanye Harris menantang Trump untuk melakukan debat capres kedua. Ketika ditanya oleh media Fox News seusai debat capres AS pada Selasa (10/9) malam soal tantangan itu, Trump menjawab: "Mungkin."

"Saya harus memikirkannya, tetapi jika Anda memenangkan debat, saya pikir mungkin saya sebaiknya tidak melakukannya," ucap Trump pada saat itu.

Sementara itu, dalam kampanye di North Carolina pada Kamis (12/9), Harris mengatakan dirinya meyakini para pemilih di AS berhak menyaksikan debat selanjutnya antara dirinya dan Trump.

Sentimen: negatif (57.1%)