Sentimen
Negatif (65%)
9 Jul 2024 : 16.49
Informasi Tambahan

Event: Ibadah Haji

Kab/Kota: Madinah, Bangkalan

Jemaah Haji Asal Bangkalan Alami Pneumonia

9 Jul 2024 : 23.49 Views 2

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Regional

Bangkalan (beritajatim.com) – Satu jemaah haji asal Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, mengalami sakit Pneumonia dan dalam perawatan di rumah sakit Al Noor Mekkah, Arab Saudi.

Ketua Kelompok Terbang (Kloter) 101 Bangkalan, Moh Mushlih mengatakan, jemaah haji tersebut bernama Djanu asal Bangkalan. Jemaah mengalami radang paru-paru dan saat tengah menjalani ibadah haji.

“Iya betul, saat ini masih dalam perawatan. Beliau dirawat di rumah sakit Al Noor, Makkah,” ujarnya, Selasa (9/7/2024).

Ia juga mengatakan, saat ini kondisi jemaah tersebut berangsur membaik. Diharapkan, dalam waktu dekat Djanu segera keluar dari rumah sakit dan bisa bergabung dengan jemaah lainnya.

“Kami berharap semoga segera pulih dan sehat lagi,” imbuhnya.

Dikatakan, saat ini para jemaah haji kloter 101 secara umum dalam keadaan sehat. Dijadwalkan, para jamaah ini akan kembali ke tanah air pada pertengahan bulan ini.

“Kami mengimbau agar para jemaah menjaga kesehatan karena tanggal 11 Juli akan bergeser ke Madinah sebelum pulang ke Indonesia,” pungkasnya. [sar/beq]

Sentimen: negatif (65.3%)