Sentimen
Positif (78%)
10 Sep 2024 : 09.00
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Ini Kriteria Utama yang Harus Dimiliki Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Nasional

10 Sep 2024 : 09.00

Jakarta, Beritasatu.com - Juru bicara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, memberikan penjelasan mengenai kriteria pemilihan menteri dalam kabinet Prabowo-Gibran. Menurut Dahnil, Prabowo akan menekankan dua syarat utama dalam memilih menteri, yaitu integritas dan kompetensi.

"Yang jelas, Pak Prabowo akan memilih anggota kabinet yang memiliki integritas tinggi dan kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan pemerintahannya. Selain itu, loyalitas terhadap agenda-agenda yang ingin didorong dan dipercepat oleh Pak Prabowo juga merupakan faktor penting," ujar Dahnil dalam program "Beritasatu Sore" yang disiarkan BTV, Senin (9/9/2024).

Dahnil menambahkan menteri yang terpilih harus memiliki komitmen untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dengan baik. Hal ini penting untuk memastikan bahwa agenda pembangunan lima tahun ke depan dapat terlaksana dengan lebih cepat dan efektif.

"Pak Prabowo ingin agar agenda pembangunan selama lima tahun ke depan dapat berjalan dengan lebih akseleratif. Oleh karena itu, pemilihan menteri akan mempertimbangkan integritas, kompetensi, dan loyalitas terhadap visi dan misi pemerintahannya," tandas Dahnil.

Dahnil menyebutkan bahwa, selain kriteria-kriteria normatif tersebut, ada kriteria kualitatif yang juga sangat penting.

"Belakangan ini, Pak Prabowo sering menekankan pentingnya melawan praktik korupsi dan berkomitmen untuk memastikan bahwa para menterinya memiliki integritas tinggi serta dapat menanggulangi praktik korupsi di masa depan," jelas Dahnil.

Prabowo juga ingin memastikan anggaran publik digunakan secara ekonomis, efisien, dan efektif, mengingat banyaknya agenda pembangunan yang harus dipercepat.

"Para calon menteri harus memiliki kapasitas dan kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan Prabowo, terlepas dari latar belakang mereka, apakah dari partai politik atau nonpartai politik," tambah Dahnil.

Sentimen: positif (78%)