Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PDAM
Kab/Kota: Surabaya, Malang, Dukuh, Tangki, Banjar
PDAM Surabaya Lakukan Perbaikan Genset, Berikut Wilayah Terdampak Pemadaman Air
Beritajatim.com Jenis Media: Regional
Surabaya (beritajatim.com) – Sejumlah wilayah di Surabaya akan mengalami gangguan distribusi air pada Rabu, 10 Juli 2024. Hal ini disebabkan oleh pekerjaan pemasangan panel COS (Change Over Switch) genset di beberapa rumah pompa PDAM Surya Sembada.
Direktur Operasional PDAM Surya Sembada, Nanang Widiyatmoko, menjelaskan bahwa pemasangan panel COS ini penting untuk memastikan pompa-pompa PDAM tetap beroperasi saat terjadi pemadaman listrik.
“Dengan adanya panel COS, pompa-pompa kami dapat beralih menggunakan genset sehingga pelayanan kepada pelanggan tetap berjalan,” ujar Nanang saat dihubungi, Selasa (9/7/2024) malam.
Namun, pekerjaan ini berdampak pada distribusi air di beberapa wilayah, seperti Raya Lontar, Dukuh Bulu, Sambikerep,Made, Kalijaran, Kandangan, dan sekitarnya. Warga di wilayah-wilayah tersebut diperkirakan akan mengalami aliran air yang mengecil hingga tidak keluar air sama sekali.
PDAM Surya Sembada telah mengimbau warga yang terdampak untuk menampung air secukupnya. Bagi warga yang membutuhkan bantuan air tangki gratis, dapat menghubungi Call Center PDAM di nomor 0-800-192-6666 atau melalui WA Center di nomor 08123316666.
“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat pekerjaan ini. Kami berharap warga dapat memahami bahwa perbaikan ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kami,” tambah Nanang.
Jadwal Pemadaman dan Wilayah TerdampakPemadaman akan dilakukan secara bertahap di empat rumah pompa, yaitu Pradah, Pakuwon, Made, dan Kandangan. Berikut rincian jadwal dan wilayah terdampak:
Rumah Pompa Pradah (09.00-10.00 WIB): Raya Lontar, Dukuh Bulu, Bulu Jaya, Sambikerep, Dukuh Kalijaran, Alam Galaxy, Jelidro, Wonorejo, Manukan, Candi Lontar, dan sekitarnya. Rumah Pompa Pakuwon (10.00-11.00 WIB): Dukuh Bulu, Sambikerep, Dukuh Kalijaran, Dukuh Bungkal, Dukuh Kapasan, Perumahan Perhutani, Sambiroto, Sambirogo, Lontar Baru, dan sekitarnya. Rumah Pompa Made (11.00-12.00 WIB): Made, Kalijaran, Pakal, Alas Malang, Sawo, Beringin, Banjar Sugihan, Griya Citra Asri, Klakahrejo, Brimob, Tengger Kandangan, dan sekitarnya. Rumah Pompa Kandangan (13.00-14.00 WIB): Raya Kandangan, Banjarsugihan, Sememi, Bandarejo, Western Regency, The Green Tamansari, Palm Residence, Pondok Benowo Indah, Pakal Regency, dan sekitarnya. [ian]Sentimen: positif (92.8%)