Sentimen
Positif (40%)
10 Sep 2024 : 06.00
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Kab/Kota: Jeddah

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Timnas Indonesia Masuk 10 Skuad Termahal di Asia, Ini Daftarnya - Page 3

10 Sep 2024 : 13.00 Views 2

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi

Timnas Indonesia bakal melakoni laga lanjutan grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Skuad racikan Shin Tae-yong dijadwalkan menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (10/9/2024) pukul 19.00 WIB.

Duel kali ini bakal menjadi kesempatan kedua bagi skuad Garuda mengumpulkan tambahan poin, setelah sebelumnya mendulang satu angka dari hasil imbang melawan Arab Saudi di Jeddah, Jumat (6/9/2024).

Hanya saja pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menilai duel melawan Australia tak bakal berjalan mudah, terutama mengingat adanya perbedaan ranking FIFA yang signifikan antara skuad Garuda dengan Socceroos. Australia saat ini menduduki peringkat 24 FIFA, sementara Indonesia cuma bertengger di urutan 133.

"Pertandingan besok memang tidak mudah bagi kami karena Australia ini FIFA rankingnya 20-an sedangkan Indonesia 130-an. Jadi ini pasti akan jadi pertandingan yang sangat sulit bagi kami," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang pertandingan di SUGBK, Senin (9/9/2024) sore WIB.

"Akan tetapi, para pemain tidak akan pernah menyerah. Bagaimana pun caranya, mereka (penggawa Timnas Indonesia) akan menjadikan laga home ini sebagai pertandingan yang bagus melawan Australia," tambah Shin Tae-yong.

Sentimen: positif (40%)