Sentimen
Positif (96%)
6 Sep 2024 : 06.00
Informasi Tambahan

Hewan: Ular

Kab/Kota: bandung, Alor

Tokoh Terkait

Intip Keindahan Pulau Alor, Destinasi Wisata Alam Indah di Nusa Tenggara Timur

6 Sep 2024 : 13.00 Views 2

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Regional

Liputan6.com, Bandung - Menikmati wisata alam menjadi salah satu destinasi yang selalu ramai dipilih ketika berlibur. Seperti baru-baru ini artis Prilly Latuconsina membagikan momen berliburnya dengan menikmati alam di Pulau Alor.

Sang artis diketahui menikmati aktivitas diving di sekitar pulau tersebut dan mengakui keindahan alamnya. Prilly juga memuji bagaimana keindahan alam bawah laut yang ada di pulau tersebut ketika melakukan aktivitas diving.

“Sunset dive di Alor! Mengawali Septemberku dengan diving di tempat yang sudah aku impikan sejak lama. Alor karangnya warna-warni, indaaahh bangeett!,” tulisnya (@prillylatuconsina96).

Perempuan berusia 27 tahun itu juga menceritakan bagaimana pengalamannya melihat ikan hingga bertemu ular laut. Sebagai informasi Pulau Alor memang dikenal sebagai destinasi wisata alam yang memesona.

Pulau ini menjadi surganya wisata yang menyimpan keindahan alam di Nusa Tenggara Timur. Bahkan, pulau yang berada di ujung timur NTT ini juga memiliki julukan tersendiri yaitu “Surga di Timur Matahari”.

Melansir dari beberapa sumber, Pulau Alor terkenal tidak hanya dengan alamnya tetapi juga memiliki budaya dan historis yang sangat mendalam. Secara geografis pulau ini memiliki luas wilayah 2.119 km dan titik tertinggi 1.939 m.

Pulau Alor berbatasan dengan Laut Banda dan Laut Flores di sebelah utara, Selat Ombai di sebelah selatan, dan Selat pantar di sebelah barat. Pulaunya juga berbatasan langsung dengan Timor Leste.

Wisata di Pulau Alor tentu terkenal dengan keindahan alamnya yang masih asri dan belum banyak dikunjungi banyak orang. Wisata baharinya juga menyimpan banyak sekali keindahan bagaikan surga tersembunyi.

Sentimen: positif (96.9%)