Sentimen
Positif (88%)
19 Mei 2024 : 19.09
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Gresik, Penjaringan

Partai Terkait

Pilbup Gresik, DPC PDIP Usulkan Gus Yani dan Dokter Alif

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

19 Mei 2024 : 19.09

Gresik (beritajatim.com) – Pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 serentak di Kabupaten Gresik bakal digelar bulan November. Sejumlah partai politik seperti PDIP mulai bergerilya mengusulkan nama. Adapun nama tokoh yang diusulkan adalah Fandi Akhmad Yani (Gus Yani) dan Asluchul Alief (Dokter Alif).

Dalam Rakorcab DPD PDIP, partai berlogo banteng moncong putih itu, mulai dari pengurus tingkat ranting hingga cabang, sepakat mengusulkan Gus Yani dan Dokter Alif.

Gus Yani yang juga petahana tersebut merupakan kader parpol yang diusung PDIP pada pilkada 2019. Sedangkan Dokter Alif merupakan kader eksternal yang mengikuti penjaringan PDIP Gresik. Pria asal Kecamatan Bungah itu ikut dilampirkan untuk mendapatkan rekomendasi.

“Kedua nama itu tentunya akan menjadi pertimbangan mengingat perolehan 9 kursi DPRD Gresik menuntut kami untuk berkoalisi. Komunikasi dengan parpol lainnya juga sangat baik dan intens,” ujar Ketua DPC PDIP Gresik, Mujid Riduan, Minggu (19/5/2024).

Untuk kursi Wakil Bupati, PDIP Gresik menyetorkan 3 kader internal. Mereka adalah Aminatun Habibah (Wabup), Mujid Riduan, dan Noto Utomo. Secara keseluruhan, terdapat 4 kader internal dan 1 kader eksternal yang disampaikan kepada DPP.

“Dari nama-nama tersebut akan dikaji lebih lanjut, sebagai pertimbangan DPP untuk memberikan rekomendasi,” ungkapnya.

Sementara itu, tiket rekomendasi DPC PKB Gresik juga tidak luput dari incaran Gus Yani maupun Dokter Alif. Maklum saja, sebagai parpol pemenang Pileg 2024 tentu memiliki mesin dukungan yang sangat kuat. Keduanya pun tercatat ikut mendaftarkan penjaringan kepada partai dengan raihan 14 kursi legislatif itu.

Bahkan, mereka juga sempat mengikuti kegiatan silaturahmi dan halal bersama DPW PKB Jatim pada 4 Mei lalu.

“Kami sangat terbuka dengan tokoh-tokoh potensial. Terbukti masa pembukaan penjaringan paling lama dibandingkan parpol lain. Sejak 28 April hingga 28 Mei nanti,” kata Sekretaris DPC PKB Gresik Imron Rosyadi.

Sejauh ini ada 5 kandidat yang mendaftarkan diri ke PKB, 3 diantaranya merupakan kader internal parpol. Mereka adalah Much. Abdul Qodir, M. Syahrul Munir, serta Dimas Setyo Wicaksono.

“Pasca penjaringan ditutup, nama pendaftar akan segera kami sampaikan ke DPP PKB,” pungkas Imron. [dny/but]

Sentimen: positif (88.9%)