Sentimen
Positif (100%)
1 Sep 2024 : 19.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Senayan

Turunkan Bakat Nola B3, Naura Ayu Puaskan Penonton BTV Semesta Berpesta Jakarta

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Hiburan

1 Sep 2024 : 19.50

Jakarta, Beritasatu.com - Penyanyi muda Adyla Rafa Naura Ayu, yang lebih dikenal sebagai Naura Ayu, sukses memikat hati para pengunjung festival musik BTV Semesta Berpesta 2024 hari kedua yang berlangsung di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Minggu (1/9/2024). Penampilan Naura yang penuh semangat membuat penonton merasa puas dan terhibur.

Banyak penonton yang membandingkan kemampuan Naura dengan sang ibu, Nola, anggota grup vokal legendaris B3. Mereka merasa Naura telah mewarisi bakat luar biasa dari ibunya, baik dalam hal suara maupun gaya panggungnya.

"Suara dan gayanya mirip sekali dengan ibunya. Dia tampil sangat baik," komentar seorang pengunjung yang terpesona dengan penampilan Naura.

Gadis kelahiran Jakarta, 18 Juni 2005 ini memulai aksinya dengan membawakan salah satu singelnya berjudul Berani Bermimpi. Tak berhenti di situ, Naura kemudian menyanyikan beberapa lagu populer seperti Aku Cinta Dia (Chrisye), Panah Asmara (Afgan), dan Kamu (Coboy Junior), yang berhasil mengajak penonton ikut bernyanyi bersama.

Momen yang paling mengejutkan adalah ketika Naura mengundang adiknya, Anodya Shula Neona Ayu, untuk berduet di lagu Cinta yang dipopulerkan oleh Vina Panduwinata. Duet tersebut menambah keceriaan malam dan membuat suasana semakin meriah.

Penampilan Naura sebagai pengisi acara kedua berhasil membangkitkan semangat pengunjung dan membuat mereka semakin antusias untuk menunggu penampilan dari Yovie Nuno dan Maliq & D'Essential yang akan menjadi penutup kemeriahan festival malam itu.

Sentimen: positif (100%)