Sentimen
Positif (84%)
1 Sep 2024 : 16.05
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Ducati

Event: MotoGP

Kasus: kecelakaan

Komentar Bagnaia soal Kemenangan Marc Marquez

Detik.com Detik.com Jenis Media: Otomotif

1 Sep 2024 : 16.05
Jakarta -

Marc Marquez sukses mematahkan puasa kemenangan setelah lebih dari 1.000 hari. Marquez akhirnya menjadi juara di Sprint Race MotoGP Aragon, semalam WIB. Begini komentar Francesco 'Pecco' Bagnaia melihat Marquez juara.

Ketika lampu start menyala, Marc Marquez langsung melesat dan mengambil alih jalannya perlombaan. Dia dibuntuti Jorge Martin dan Pedro Acosta yang sama-sama mengawali perlombaan dengan baik.

Marc Marquez makin menjadi-jadi menjelang akhir Sprint Race MotoGP Aragon. Catatan waktunya berjarak 3,9 detik dari Martin di urutan kedua.

Hingga akhir balapan, tak ada perubahan di barisan terdepan. Marquez tetap finis pertama, sementara Martin kedua dan Acosta ketiga. Ini merupakan kemenangan pertama Marquez setelah terakhir kali meraihnya di MotoGP Romalia Romagna 2021.

Bagnaia menilai, Marquez pada saat sprint race tampil sangat konsisten. Bahkan, Marquez bisa menikung dengan sudut kemiringan yang lebih 'rebah' dibanding pebalap lainnya.

"Dia melaju 4-5 derajat lebih banyak (sudut kemiringan) daripada saya di beberapa tikungan tanpa kehilangan (grip) bagian depan, jadi ini luar biasa," kata Bagnaia kepada MotoGP.com.

"Dia satu-satunya yang mampu melakukannya, (dengan) gaya membalapnya," sambungnya.

"Hanya dia yang melakukannya. Tidak ada pebalap Ducati lainnya. Namun, kami sudah tahu apa yang bisa dilakukan Marc. Jadi untuk besok, kami akan mencoba satu langkah," sebut Bagnaia.

Sementara itu, Bagnaia start balapan dari posisi ketiga. Namun, posisinya terus melorot saat balapan, hingga akhirnya hanya mampu menuntaskan balap di posisi kesembilan.

"Hal pertama yang saya minta kemarin kepada Komisi Keselamatan adalah meminta mereka membersihkan garis start. Mungkin mereka sudah melakukannya, tapi saat itu hujan turun dan mereka seharusnya membersihkannya lagi (tapi mereka tak melakukannya)," kata Bagnaia dikutip dari Motosan.

"Saya melihat betapa kotornya (trek), saya berusaha menghindari kecelakaan, saya melepas kopling lebih pelan, tapi tidak ada yang berubah. Saya beruntung Alex Marquez berhasil menghindari saya, jika tidak maka akan sangat berbahaya. Saya berusaha untuk tidak kehilangan posisi," sambung Bagnaia.


(rgr/lua)

Sentimen: positif (84.2%)