Sentimen
Positif (98%)
1 Sep 2024 : 15.54
Informasi Tambahan

Agama: Katolik

Jelang Kedatangan Paus Fransiskus, Gereja Katedral Gelar Gladi Kotor

1 Sep 2024 : 22.54 Views 3

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Regional

Jakarta, Beritasatu.com - Pemimpin Gereja Katolik dunia sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, akan melakukan perjalanan apostolik ke Indonesia, Papua Nugini, Timor Leste, dan Singapura dari tanggal 2 hingga 13 September 2024. 

Menariknya, Indonesia merupakan negara pertama yang dikunjungi dalam rangkaian perjalanan ini, tepatnya pada 3 hingga 6 September 2024.

Salah satu tempat yang akan dikunjungi oleh Paus Fransiskus adalah Gereja Katedral. Untuk menyambut kedatangannya, jemaat di Gereja Katedral tengah melakukan berbagai persiapan.

Menurut pantauan Beritasatu.com, jemaat Katedral telah memulai gladi resik sejak pukul 13.30 WIB. Persiapan meliputi simulasi prosesi penyambutan Paus, pelaksanaan misa, serta latihan angklung oleh anak-anak yang akan memainkan musik pengiring.

Selain itu, ornamen-ornamen berupa gambar Paus Fransiskus dan ucapan selamat datang telah dipasang. Running text yang menghitung mundur hari-hari menjelang kedatangan Paus Fransiskus juga terlihat.

Paus Fransiskus dijadwalkan akan mengunjungi Gereja Katedral pada 3 September 2024.

Diberitakan sebelumnya, Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof Nasaruddin Umar mengungkapkan, akan ada dokumen yang akan ditandatangani oleh Paus Fransiskus selama kunjungannya ke Masjid Istiqlal. 

Prof Nasaruddin Umar menjelaskan, penandatanganan tersebut akan dimulai dengan pertemuan lintas agama. Setelah itu, akan ada kesepakatan yang bersifat universal.

“Penandatanganan itu akan diawali dengan pertemuan lintas agama, dan nantinya akan ada kesepakatan yang sangat universal,” ujar Prof Nasaruddin Umar di Universitas Atma Jaya, Jakarta, pada Rabu (28/8/2024).

Mengenai persiapan untuk kedatangan Paus Fransiskus, Prof Nasaruddin Umar menyebutkan bahwa Masjid Istiqlal telah siap menyambut kedatangan Paus Fransiskus.

Ia menyebut, seperti halnya persiapan untuk menyambut kepala negara lainnya, Istiqlal juga memiliki standar operasional yang matang untuk menyambut Paus.

Sentimen: positif (98.1%)