Sentimen
Negatif (100%)
31 Jul 2024 : 11.46
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Sampang

Tiga Hari Pencarian, Jasad Nelayan Sampang Tenggelam Ditemukan

31 Jul 2024 : 18.46 Views 3

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Regional

Sampang (beritajatim.com) – Setelah tiga hari melakukan pencarian, Tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sampang menemukan jasad Rasuki (55), nelayan yang tenggelam saat melaut. Rasuki yang merupakan warga Dusun Pandian, Desa Tamberu Timur, Kecamatan Sokobanah ditemukan mengapung dengan posisi telungkup di perairan Ketapang.

“Korban ditemukan sekitar pukul 18.00 WIB dengan jarak 20 Km dari lokasi kapal korban tanpa awak di Pantai Lesong,” jelas Kalaksa BPBD Sampang, Candra Romadhani Amin, Rabu, 31 Juli 2024.

Candra menambahkan, sekitar pukul 18.20 WIB korban dievakuasi menuju Pelabuhan Tamberu. Setelah itu, jasad korban diserahkan ke keluarga untuk dimakamkan.

“Korban sudah diserahkan kepada keluarga dan pencarian ditutup,” imbuhnya.

Pasca kejadian nelayan tenggelam, Candra mengimbau kepada para nelayan untuk mempertimbangkan kondisi cuaca saat melaut. Ini guna menghindari kejadian serupa, mengingat saat ini cuaca sedang ekstrem.

“Kami mengimbau kepada para nelayan untuk tidak melaut jika cuaca ekstrim,” terangnya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Rasuki dikabarkan hilang dan belum kembali ke rumahnya sejak Minggu, 28 Juli 2024 kemarin. Korban hilang diperkirakan sekitar pukul 16.30 WIB.

Saat itu korban sempat menghubungi anaknya bernama Yuli dan mengatakan jika hendak pulang.

“Korban ini sempat menelfon putrinya dan mengatakan akan pulang, namun hingga selang beberapa jam kemudian korban tak kunjung tiba di rumahnya,” tambahnya.

Lanjut Candra, sekitar pukul 18.00 WIB warga mendapatkan kabar jika perahu korban berada di pantai daerah lesong tanpa awak diduga korban tenggelam. [sar/beq]

Sentimen: negatif (100%)