Sentimen
Positif (97%)
1 Jun 2024 : 08.56
Informasi Tambahan

Event: Pilwali Surabaya

Kab/Kota: Surabaya

Partai Terkait

Simulasi Pilwali Surabaya: Eri Cahyadi-Hendy Setiono 37.7% Kalahkan Bayu Airlangga- Hadi Dediansyah 29,7%

1 Jun 2024 : 08.56 Views 2

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Surabaya (beritajatim.com) – Accurate Research And Consulting Indonesia (ARCI) telah merilis hasil survei terbaru mengenai elektabilitas calon yang diprediksi maju dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Surabaya 2024. Survei ini juga menyajikan simulasi pasangan calon wali kota dan wakil wali kota.

Simulasi  memperlihatkan hasil Eri Cahyadi-Hendy Setiono dengan 37,7 persen melawan Bayu Airlangga-Hadi Dediansyah yang mendapatkan 29,7 persen, dengan 33,6 persen responden belum menentukan,” kata Baihaki saat paparan di Surabaya, Jumat (31/5/2024).

Namun, Baihaki menegaskan bahwa keunggulan Eri-Hendy belum aman. Pasalnya, sebanyak 33,6 persen responden belum menentukan pilihan atau tidak menjawab. Angka ini menunjukkan bahwa pemilih di Surabaya masih banyak yang mengambang.

“Responden yang belum menentukan pilihan mencapai 33,6 persen. Ini menggambarkan pemilih di Surabaya yang masih belum menentukan pilihannya sangat tinggi,” jelas Baihaki.

Dalam survei ARCI untuk simulasi calon wali kota, petahana Eri Cahyadi masih teratas dengan 37,8 persen, disusul oleh Ahmad Dhani dari Gerindra dengan 15,7 persen, dan Bayu Airlangga dari Golkar dengan 14,6 persen. Nama lainnya seperti eks Sekretaris Kota Surabaya Hendro Gunawan memperoleh 8,4 persen, dan pengusaha muda Hendy Setiono meraih 5,2 persen.

Sementara itu, dalam simulasi calon wakil wali kota, Armuji memperoleh 35,8 persen, Bayu Airlangga 25,5 persen, Hendy Setiono 13,1 persen, Hadi Dediansyah 8,7 persen, dan Arif Fathoni 3,2 persen. Ada 13,7 persen responden yang belum menentukan pilihan.

Survei ARCI ini dilakukan pada 20-27 Mei 2024 dengan metode stratified multistage random sampling, mencakup 31 kecamatan di seluruh Kota Surabaya. Total responden sebanyak 1.000 orang, dengan margin of error 3,5 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.[asg/ted]

Sentimen: positif (97.7%)