Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Malang
Kasus: Teroris
Tokoh Terkait
Pengamanan Terduga Teroris di Batu, Ketua RT Setempat: 3 Orang Itu Sekeluarga
Beritajatim.com Jenis Media: Regional
Batu (beritajatim.com) – Pengamanan terduga teroris di Junrejo kota Batu oleh Detasemen Khusus (Densus) 88 antiteror dilakukan terhadap tiga orang yang ternyata satu keluarga. Ketua RT 01 RW 08, Dusun Jeding, Desa Junrejo, mengungkapkan bahwa tiga orang ini satu keluarga terdiri atas suami, istri, dan anak.
Gatau tadi malam saya tidak ada di lokasi. Warga Jakarta, saya sendiri kurang tahu
“Yang ngontrak di situ ada tiga orang. Namanya saya kurang tahu. Mereka di sini sudah sekitar setahun, tertulis di kartu keluarganya mereka punya hubungan sebagai suami, istri, dan anak,” ungkap Yulianto, Kamis (1/8/2024).
Disebutkan ketua RT setempat, hubungan sosial keluarga ini dengan warga setempat begitu tertutup. Bahkan ia juga tidak mengetahui pekerjaan persis dari terduga teroris.
“Kurang tahu kerjanya apa. Kalau yang suami cirinya itu berjenggot, yang istri bercadar, yang anak-anak itu saya sendiri kurang tahu, tapi umurnya sekitar 17 tahun,”
Menurut penuturan Yulianto, sejauh pengamatannya sebelum pengamanan tidak ada aktivitas mencurigakan di sekitar lokasi. Selain itu, tidak ada tamu di rumah jelang aktivitas pengamanan.
“Respon saat pengamanan itu baik, istrinya keluar, suaminya terus keluar ngasihkan uang 50 Ribu. Kejadiannya tadi malam, sekitar jam 9 malam, karena waktu itu saya di Malang Selatan, saya pulang jam 11 malam baru pulang, jadi saya tidak tahu persis. Polisi cuma minta data ya saya kasihkan, KTPnya,” ujar ketuar RT.
Saat mengontrak di perumahan Dusun Jeding RT 01/RW 08 gang 26 terduga teroris mengaku sedang bekerja di Batu. Namun, ketua RT setempat tidak mengetahui persis pekerjaan yang dimaksud.
“Di lingkungan saya ini perumahan sini sangat tertutup, kalau masyarakat yang di depan sini saling terbuka. Kalau saya ei dalam menyaksikan pembersihan di TKP yang dibersihkan saya ga tau tahu apa saja,” tutup ketua RT setempat. [dan/aje]
Sentimen: negatif (92.8%)