Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Kab/Kota: Surabaya
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Juara Piala AFF 2024, Bonus Timnas Indonesia U-19 Menanti - Page 3
Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi
Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia U-19 berhasil meraih kemenangan dramatis atas Malaysia dengan skor tipis 1-0 pada babak semifinal Piala AFF U-19 2024.
Pertandingan sengit yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (27/7/2024) malam WIB, akhirnya dimenangkan oleh skuad Garuda Muda berkat gol bunuh diri kiper Malaysia, Muhammad Haziq.
Kemenangan ini membawa Indonesia ke partai final. Pada laga puncak, Garuda Muda akan berhadapan dengan Thailand yang sebelumnya berhasil menyingkirkan Australia dengan skor 1-0.
Sejarah Terulang? Dengan lolosnya ke final, Timnas Indonesia berpeluang untuk menambah koleksi trofi Piala AFF U-19. Skuad Garuda Muda sebelumnya pernah meraih gelar juara pada tahun 2013. Bonus MenantiFinal dalam gelaran Piala AFF U-19 2024 ini memang sesuai target PSSI. Dengan demikian, dipastikan para pemain masa depan Indonesia ini akan menerima bonus melimpah. Berapa?
Manajer Timnas Indonesia U-19, Ahmed Zaki Iskandar beberapa waktu lalu pernah ditanya para jurnalis perihal bocoran jumlah bonus untuk Arkhan Kaka dkk. jika mampu menjuarai turnamen.
“Gini, ini kewajiban dulu ya, tugas dan kewajiban mereka adalah membawa timnas untuk lolos ke empat besar. Setelah itu nanti sampai ke final, nah selesai itu baru kita bicarakan,” jawab Ahmed Zaki.
“Jadi tidak dibiasakan untuk bicara itu (bonus) pemain dulu,” imbuhnya.
Sentimen: positif (99.9%)