Sentimen
Positif (99%)
25 Jul 2024 : 11.00
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Partai Terkait

Rapimda Partai Hanura Bali Usulkan Oesman Sapta Odang Kembali Jadi Ketua Umum

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Regional

25 Jul 2024 : 11.00

Dalam kesempatan itu dirinya menyebut tidak ingin ingin mengambil ranahnya DPP, namun dirinya optimis rekomendasi dari pusat mengarah kepada dukungan kepada Wayan Koster sebagai bakal calon gubernur bali. 

"secara data kami sudah mendapatkan signal 99,9 persen, tinggal nunggu keputusan dari pusat. tapi ini sudah ada arahan dari DPP untuk mendukung calon PDIP dalam pilkada Serentak.

"Merekomendasikan agar penetapan bakal bakal calon Kepala Daerah di Bali sudah ditetapkan pada akhir bulan Juli. Keputusan ini diambil untuk memberikan waktu yang cukup bagi calon untuk mempersiapkan diri secara optimal," ujar dia.

Di kesempatan yang sama, Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Hanura, Marwan Faris menyebut meskipun jumlah perolehan suara Partai Hanura pada pemilu legislatif lalu mengalami penurunan, namun permintaan rekomendasi Bakal Calon Kepala Daerah cukup tinggi. Untuk di Indonesia ada 60 Gubernur, 17 Wakil Gubernur, dan puluhan Bakal Calon Wali Kota, Bupati dan wakilnya.

"Ada tidak ada kursi di daerah, pendaftar tetap mengalir," katanya.

Sementara itu, kandidat kuat bakal calon Gubernur Bali, Wayan Koster meski belum mendapatkan rekomendasi dari partainya PDIP tetap percaya diri dirinya akan mendapatkan rekomendasi untuk mencalonkan sebagai orang nomor 1 di Bali. 

Ia juga semakin yakin setelah mendapatkan dukungan dari hasil Rapimda Partai Hanura. "Astungkara jika nanti terpilih lagi tentu akan ada kerjasama politik. Untuk koalisi semua belum final tapi sudah pasti ini dulu (Partai Hanura dan Perindo). Untuk rekomendasi kita tunggu," tutur wayan Koster.

Sentimen: positif (99.9%)