Sentimen
Negatif (72%)
25 Jun 2024 : 17.08
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Cakung, Pulogebang

Kasus: kebakaran

Tokoh Terkait

Damkar Jaktim padamkan empat rumah terbakar di Cakung 

25 Jun 2024 : 17.08 Views 3

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Metropolitan

Jakarta (ANTARA) -

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur berhasil memadamkan empat rumah yang terbakar di Jalan Rajawali RT 03/RW 08, Kelurahan Pulogebang, Kecamatan Cakung, Selasa siang.

Kasie Ops Sudin Gulkarmat Jaktim Gatot Sulaeman ketika dikonfirmasi di Jakarta, mengatakan, kebakaran itu terjadi pada Selasa siang sekitar pukul 12.24 WIB.


Menurut dia, kebakaran itu terjadi saat salah satu rumah mengalami aliran listrik yang padam.


"Diduga kebakaran dipicu korsleting listrik dari salah satu rumah warga," ujar Gatot.

Sudin Gulkarmat Jaktim mengerahkan 14 unit mobil pemadam kebakaran dengan 70 personel untuk memadamkan si jago merah yang membakar bangunan tersebut.


Guna penyelidikan lebih lanjut, jelas Gatot, kasus ini selanjutnya ditangani aparat Kepolisian Sektor Cakung.

Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2024

Sentimen: negatif (72.7%)