Sentimen
Netral (47%)
19 Jul 2024 : 15.22
Informasi Tambahan

Kasus: PHK

Tokoh Terkait

Impor Barang dari Israel ke Indonesia Naik, Mendag Zulhas: Nanti Kita Lihat

19 Jul 2024 : 22.22 Views 2

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi

Jakarta, Beritasatu.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan yang akrab disapa Zulhas memberikan tanggapan terkait impor barang dari Israel yang mengalami peningkatan signifikan.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, pada Juni 2024, impor barang dari Israel mencapai US$ 2,76 juta atau setara Rp 44,63 miliar dengan asumsi kurs Rp 16.170 per dolar Amerika Serikat. Nilai tersebut meningkat sebesar 53,7% dibandingkan Juni 2023 yang hanya sebesar US$ 1,51 juta.

"Soal adanya aktivitas impor barang dari Israel, nanti kita lihat," kata Zulhas saat ditemui seusai konferensi pers di kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta,  Jumat (19/7/2024).

Ilustrasi peti kemas untuk ekspor dan impor. - (Antara/Muhammad Adimaja)

Dalam konferensi tersebut, Zulhas membahas terkait pembentukan satuan tugas (satgas) pengawasan barang tertentu yang diberlakukan tata niaga impornya.

Menurut Zulhas, pembentukan satgas ini dilakukan karena maraknya barang impor ilegal yang masuk ke pasar Indonesia, sehingga langkah ini diambil untuk menekan aktivitas tersebut.

"Maraknya produk-produk yang dikategorikan ilegal karena jauh dari harga yang semestinya dan tidak bisa dipertanggungjawabkan SNI dan lain-lainnya, sehingga terjadi PHK, penutupan pabrik, dan lain-lain," kata Zulhas.

Sentimen: netral (47.1%)