X/Twitter Rilis Paket Langganan Baru Premium+ dan Basic, Berapa Harganya?
Detik.com Jenis Media: Tekno
X/Twitter rilis paket langganan baru Premium+ dan Basic. Kedua paket ini memiliki harga yang berbeda-beda. Berapa harga paket langganan X?
Di cuitan akun @premium, X mengabarkan bahwa layanan Premium+ dibanderol dengan harga paling tinggi. Premium+ dapat dimiliki dengan USD 16 per bulannya atau sekitar Rp 254.000 per bulan.
Keunggulan dari Premium+ adalah tidak adanya iklan sama sekali pada layanan 'For You' maupun 'Following'. Ada juga keuntungan ruang untuk membalas pesan lebih banyak ketimbang pelanggan paket lainnya, Premium dan Basic, serta akses full untuk tools kreator.
"Kami juga meluncurkan tingkat Basic baru dengan USD 3/bulan (ketika sign up via Web) yang memberikan kamu akses ke fitur Premium paling esensial," kata @premium.
Dengan begitu, harga langganan Basic adalah USD 3 per bulan atau setara Rp 47.700 per bulan. Paket termurah ini menghadirkan keuntungan seperti mengedit unggahan, membuat unggahan teks dan video lebih panjang, membatalkan unggahan, memnberi akses untuk menjelajah cuitan panjang tanpa gangguan, sampai mengunduh video.
Yang menjadi perbedaan lain antara paket Basic dan paket berlangganan lainnya adalah pengguna tidak mendapatkan tanda verifikasi akun. Selain itu, pengguna Basic akan masih mendapatkan iklan.
Sebelumnya, Elon Musk telah mengumumkan soal langganan Premium di X. Langganan X Premium dibayar bulanan atau tahunan lewat web, iOS, atau Android dengan harga bervariasi setiap negara, mulai USD 8 (setara Rp 127.000) per bulan hingga USD 84 atau setara Rp 1,3 juta per tahun.
Berikut Rincian Harga X Blue di Indonesia:
- Harga bulanan di iOS: Rp 165.000
- Harga bulanan di web: Rp 120.000
- Harga bulanan di Android: Rp 165.000
- Harga tahunan di iOS: Rp 1.719.000
- Harga tahunan di web: Rp 1.250.000
- Harga tahunan di Android: Rp 1.719.000.
(ask/agt)
Sentimen: positif (65.3%)