Sentimen
Negatif (91%)
15 Jul 2024 : 19.27
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Tokoh Terkait

Terlalu Banyak Persoalan di KPK, Nawawi Enggan Daftar Capim

15 Jul 2024 : 19.27 Views 3

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Nasional

Jakarta, Beritasatu.com - Ketua Sementara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nawawi Pomolango enggan mendaftar lagi sebagai calon pimpinan (capim) KPK periode 2024-2029. Hal itu tak lepas dari berbagai persoalan yang ada di lembaga antikorupsi tersebut.

“Saya tidak ikutan lagi mendaftarkan diri,” kata Nawawi, Senin (15/7/2024).

Nawawi memandang sudah banyak permasalahan di KPK. Bahkan, menurutnya permasalahan tersebut tidak hanya ada di bagian pimpinan saja.

“Terlalu banyak persoalan di lembaga ini, dan itu bukan hanya soal pimpinan,” ungkap Nawawi.

Diketahui, tahap pendaftaran seleksi calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) serta Dewan Pengawas (Dewas) KPK akan berakhir hari ini, Senin (15/7/2024). Tercatat sudah ada ratusan orang yang mendaftar seleksi kali ini.

“Registrasi 830 (orang), pimpinan 253 (orang), dewas 171 (orang), pendaftar posisi sore ini (15/7/2024) pukul 15.45,” kata Ketua Pansel Capim dan Dewas KPK Yusuf Ateh, Senin (15/7/2024).

Sentimen: negatif (91.4%)