Sentimen
Positif (91%)
14 Jul 2024 : 23.58
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Depok

Tokoh Terkait

Bandara Ibu Kota Nusantara di Kalimantan Timur Siap Digunakan pada Agustus 2024

14 Jul 2024 : 23.58 Views 3

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Hiburan


Depok, Beritasatu.com – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengonfirmasi, Bandara VVIP Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur akan siap digunakan pada Agustus 2024.

"Progres pembangunan Bandara VVIP Ibu kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur telah mencapai 60 persen, yang berarti bandara ini sudah bisa digunakan pada Agustus mendatang," ungkap Budi Karya Sumadi saat meresmikan peluncuran Biskita Trans Depok di Stasiun LRT Harjamukti, Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat, Minggu (14/7/2024).

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) juga telah berkoordinasi dengan Kementerian PUPR dalam mempersiapkan autonomous rail transit (ART), yang direncanakan tiba pada Juli 2024 sebagai transportasi masa depan untuk IKN.

Lebih lanjut, Budi Karya menyatakan bahwa semua aspek teknis, termasuk pembangunan marka jalan, telah berjalan dengan baik. Pengerjaan ini dilakukan bersama Kementerian PUPR.

"Dua hari lalu saya ke IKN untuk melaksanakan tindak lanjut pembangunan bandara dan berkoordinasi dengan pihak terkait. Kami juga mempersiapkan ART, dengan trainset yang akan datang akhir bulan ini," ujarnya.

Dia menegaskan bahwa pembangunan bandara di IKN berjalan lancar.

"Kami bersama Kementerian PUPR telah mempersiapkan semua jalur dan aspek teknis lainnya, yang sejauh ini berjalan sesuai rencana," tambahnya.

Terkait transportasi darat, terutama bus, Kementerian Perhubungan telah berkoordinasi dengan otorita IKN untuk menentukan tanggung jawab otorita IKN dan kewajiban dari pemerintah daerah serta pemerintah pusat.

Sentimen: positif (91.4%)