Sentimen
Positif (79%)
14 Jul 2024 : 19.30
Informasi Tambahan

Grup Musik: BTS

Kab/Kota: Depok

Gratis Selama 6 Bulan, Ini Rute Biskita Trans Depok yang Nyambung LRT

15 Jul 2024 : 02.30 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: Ekonomi

Jakarta -

Layanan Biskita Trans Depok baru saja diresmikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Layanan ini bisa dipakai gratis oleh masyarakat selama 6 bulan ke depan.

Sejauh ini ada satu koridor yang dioperasikan untuk Biskita Trans Depok, yaitu Margonda-Stasiun LRT Jabodebek. Bus itu akan melewati total 48 titik perhentian dengan total jarak lintasan 34 kilometer.

Budi Karya menjelaskan layanan ini dihadirkan lewat program Buy The Service (BTS). Anggaran yang dikeluarkan untuk Biskita Trans Depok sebanyak Rp 11 miliar.

"Dari apa yang sudah kita lakukan, kita memiliki dana kurang lebih Rp 500 miliar untuk seluruh Indonesia, dan kota depok kurang lebih Rp 11 miliar," beber Budi Karya di saat meresmikan Biskita Trans Depok, di Stasiun LRT Harjamukti, Depok, Minggu (14/7/2024).

Layanan BTS adalah skema pemberian subsidi berupa pembelian layanan dari perusahaan angkutan umum, untuk penyelenggaraan angkutan penumpang umum di kawasan perkotaan kepada masyarakat. Layanan ini diberikan oleh pemerintah pusat, dalam hal ini Kementerian Perhubungan, kepada operator, yang akhirnya dinikmati masyarakat.

BISKITA Trans Depok akan beroperasi selama 16 jam dari pukul 05.00 hingga 21.00 WIB. Saat ini terdapat 14 unit kendaraan yang siap beroperasi serta 1 unit kendaraan cadangan dengan target sebanyak 7 ritase per unit.

Beroperasi Gratis

Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono mengatakan selama 6 bulan ke depan Biskita Trans Depok akan beroperasi secara gratis.

"Insya Allah ke depan karena 6 bulan gratis," ujar Imam ketika ditemui di tempat yang sama.

Namun, ketika ditanya berapa tarifnya setelah 6 bulan, dia tak mau menjawab pasti. Semua masih diperhitungkan katanya.

"Kami sedang menghitung bagaimana tarifnya, kalau nanti mungkin disubsidi oleh APBD, kita akan subsidi dan pasti ada kekhususan bagi pelajar, lansia, disabilitas pasti punya kekhususan utk pengenaan tarif angkutan yang kita banggakan ini," sebut Imam.

Biskita Trans Depok ini berhenti di sejumlah halte. Berikut ini titik pemberhentiannya:

Bus Stop SaladinHalte Balaikota IIHalte Apotik IIBus Stop Jl CempakaHalte RS HerminaBus Stop Panus IIBus Stop Pasar SegarBus Stop Griya Depok AsriHalte Tole Iskandar IIBus Stop Tole Iskandar IVBus Stop SDN CipayungBus Stop Polsek SukmajayaHalte Simpang BBMHalte Taman Manggis IndahBus Stop Graha PrimaBus Stop SimpanganRS SimpanganBus Stop PanasonicDEPPEN RRIBus Stop Gang NangkaHalte Gang SawoBus Stop PekapuranBus Stop CisalakBus Stop Nurul FalahLRT Harjamukti (hal/das)

Sentimen: positif (79.5%)