Sentimen
Negatif (88%)
4 Mar 2024 : 12.49
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Hewan: Gajah

Kab/Kota: Cirebon, Bogor, Banjar

Kasus: pembunuhan, mayat

Real Count Devara, Caleg DPR Diduga Otak Pembunuhan Cinta Segitiga

4 Mar 2024 : 19.49 Views 3

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Nasional

Jakarta, CNN Indonesia --

Tersangka pembunuhan, Devara Putri Prananda hanya mendapat 226 suara di Dapil Jawa Barat IX berdasarkan real count Sirekap milik KPU. Devara maju sebagai caleg DPR dari Partai Garuda.

Data tersebut dimutakhirkan per Sabtu (2/3) pukul 23.00 WIB dengan total suara yang berhasil direkap dari 8.366 dari 12416 TPS atau 67.38 persen.

Devara diduga telibat cinta segitiga dengan kekasihnya, Didot Alfiansyah (DA). Mereka berdua diduga sebagai otak dalam pembunuhan Indriana Dewi Eka Saputri (24).

Di dapil Jabat IX, suara tertinggi diraup oleh Jefry Romdonny, caleg dari Gerindra dengan perolehan 57.000 suara. Di urutan kedua, didapat Galih Dimuntur dari Golkar dengan 55.614 suara.

Posisi ketiga dari PDIP Hasanuddin dengan 48.786 suara. Keempat, didapat oleh caleg dari Golkar lagi yaitu Itjie Siti Dewi dengan 44.501 suara. Kelima, masih dari Golkar yakni Elita Budiati sebanyak 38.1585 suara.

Sebelumnya, Indriana Dewi Eka Saputri (24) tewas dibunuh sepasang kekasih gara-gara terlibat cinta segitiga. Indriana dibunuh di Babakanmadang, Kabupaten Bogor, lalu jasadnya dibuang di Banjar, Jawa Barat.

Pembunuhan ini diotaki sejoli Devara Putri (DP) dan Didot Alfiansyah (DA). Mereka menyewa pembunuh bayaran Muhammad Reza (MR) untuk mengeksekusi korban.

Korban dibunuh di Jalan Bukit Pelangi, Babakanmadang, Kabupaten Bogor, pada Rabu (20/2) lalu.

Jasad Indriana ditemukan terbungkus selimut di pinggir jurang, tepatnya di belakang Tugu Patung Gajah di Dusun Cilengkong RT 17 RW 9, Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, pada Minggu (25/2).

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Barat Kombes Surawan menjelaskan para pelaku sempat membawa jasad korban selama 4 hari berkeliling kota. Mereka berkeliling untuk mencari tempat membuang mayat Indriana.

"Dibawa oleh pelaku kurang lebih selama empat hari. Mereka ingin membuang mayat itu di tempat yang aman, sehingga dibawa keliling sampai dengan Cirebon dan Kuningan," kata Surawan.

Polisi telah menetapkan Devara, Didot Alfiansyah, dan Muhammad Reza sebagai tersangka pembunuhan Indriana. Mereka bertiga telah ditahan untuk kepentingan penyidikan.

(yla/fra)

[Gambas:Video CNN]

Sentimen: negatif (88.9%)