Sentimen
Negatif (100%)
2 Mar 2024 : 12.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Serang

Kasus: penganiayaan

Partai Terkait

Berebut Suara PKB, Warga di Maluku Tengah Sempat Baku Hantam

2 Mar 2024 : 19.25 Views 2

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Nasional

Maluku Tengah, CNN Indonesia --

Bentrokan antar warga Seith dan Morela, Kecamatan Leihitu, Maluku Tengah sempat pecah mengakibatkan satu orang terluka.

Bentrokan dipicu perebutan suara kursi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) saat perhitungan suara berlangsung di Kantor Camat Leihitu Desa Hila, Kecamatan Leihitu, Maluku Tengah pada Rabu (28/2).

Kepala Polsek Leihitu Iptu Moyo Utomo mengatakan situasi berangsur kondusif setelah upaya memediasi antar dua kelompok warga desa yang terlibat bentrokan.

Perdamaian bentrok turut dihadiri Raja Negeri Morella, Fadil Sialana, Staf Negeri Morella Taib Sasole, Ketua Pemuda Negeri Morella, Sertu Ujalin Latukau hingga Pelaku penganiayaan Sadam Latukau, dan korban Abd Rahman Latukau.

Sementara dari pihak Negeri Seith dihadiri Raja Negeri Seith Rivi Ramli Nukuhehe, Ahmad Talla dan Jumadi Talla dari keluarga korban Basri Talla) hingga Hairum Hataul pelaku penganiayaan Abdul Rahman Latukau.

"Alhamdulillah saya mengucapkan banyak terima kasih kepada kedua belah pihak yang telah hadir di sini untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi. Saya imbau agar persoalan ini sebagai pelajaran untuk kita semua, Insyaallah ke depan tidak terulang kembali dan mari kita sama-sama menjaga situasi Kamtibmas di Jazirah Leihitu," ujar Moyo disela-sela perdamaian bentrok antar dua negeri, di Kantor Camat, Sabtu (1/3).

Raja Negeri Seith Rivi Ramli Nukuhehe mengajak warganya untuk saling hidup 'baku sayang' sebagai orang 'basudara'. Untuk itu, ia lantas meminta kepada korban tidak menyimpan rasa dendam sehingga silaturahmi terus terpupuk seperti dahulu kala.

"Kita semua orang saudara, ini musibah, jangan simpan menjadi dendam namun kita saling hidup baku sayang," tutur Rivi Ramli.

Raja Negeri Morella Fadil Sialana sempat meminta permohonan maaf kepada warga negeri Seith terutama Basri Talla yang menjadi korban luka bentrokan.

"Ini sebagai pelajaran buat kita smua semoga ke depan tidak terjadi hal-hal seperti ini lagi," harapnya.

Usai berdamai, mereka bersepakat mencabut laporan polisi dengan pelapor atas nama Ahmad Talla dan terlapor Sadam Latukau.

Sebelumnya, bentrokan antarwarga Negeri Seith dan Morella, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku pecah di Kantor Camat di Desa Hila, Kecamatan, Leihitu, Maluku Tengah, terjadi pada Rabu (28/2) lalu.

Mereka saling serang menggunakan senjata tajam dan batu. Bentrokan dipicu akibat saling rebutan suara kursi PKB saat penetapan pleno surat suara di Kantor Camat Leihitu di Desa Hila, Kecamatan Leihitu Maluku Tengah.

Akibat bentrokan itu satu orang warga yang berada di lokasi bentrokan mengalami luka dan dilarikan ke rumah sakit terdekat.

(sai/bac)

[Gambas:Video CNN]

Sentimen: negatif (100%)