Sentimen
Girl Band PinkFantasy Bubar Setelah Vakum 8 Bulan
Beritasatu.com Jenis Media: Hiburan
Korea, Beritasatu.com - Kabar tak sedap datang dari girl band PinkFantasy yang mengumumkan untuk bubar setelah memilih vakum selama 8 bulan.
Kabar itu diumumkan oleh perusahaan manajemen PinkFantasy, MyDoll Entertainment yang mengeluarkan pernyataan resmi terkait pembubaran girl band tersebut.
Sebelum bubar, PinkFantasy sempat memilih untuk vakum sementara dari dunia musik. Mereka meminta berhenti sejenak selama 8 bulan guna melakukan restrukturisasi dan pergantian para personel.
"Dengan mempertimbangkan situasi dan banyak hal serta pendapat dari masing-masing personil, dengan berat hati kami harus mengumumkan bahwa PinkFantasy harus bubar dan keputusan ini dilakukan mulai hari ini," tulis pernyataan MyDoll Entertainment dikutip dari Allkpop, Jumat (5/7/2024).
Meski PinkFantasy telah bubar, tetapi para anggota yang masih berada di bawah perusahaan MyDoll Entertainment akan terus berkolaborasi dalam proyek masa depan dan terus didukung penuh oleh perusahaan dalam aktivitas mereka.
"Kami meminta dukungan dan doa kepada setiap anggota dalam proyek dan aktivitas masing-masing," tulisnya.
Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada semua penggemar PinkFantasy dari seluruh dunia yang selama ini senantiasa mendukung girl band itu.
"Terima kasih dari hati kami paling tulus untuk semua penggemar yang mendukung keberadaan PinkFantasy dan MyDoll Entertainment," tulisnya.
Diketahui, PinkFantasy memulai debutnya pada 2018 dengan single Iriwa. Kehadiran lagunya itu langsung mencuri perhatian pencinta musik K-pop.
Sukses dengan lagu Iriwa, PinkFantasy terus menelurkan lagu terbaiknya diantaranya Fantasy, Shadow Play, dan Poison.
Meski PinkFantasy telah bubar, namun beberapa personelnya seperti Heesung, Aarang dan Harin masih akan terlibat di proyek terbaru MyDoll Entertainment.
Sedangkan, personila yang lain akan menjadi bagian dari proyek mantan personel Daewang, ToThe6y.
Sentimen: positif (99.5%)