Sentimen
Negatif (61%)
5 Jul 2024 : 06.25
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Menteng

Pilkada 2024 Sesuai Rencana Meski Ketua KPU Dipecat karena Asusila

5 Jul 2024 : 13.25 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Jakarta -

Ketua KPU Hasyim Asy'ari dipecat terkait kasus asusila. KPU memastikan Pilkada 2024 akan berjalan sesuai rencana.

Hasyim terbukti melakukan asusila ke anggota PPLN Den Haag. Perbuatan asusila tersebut di antaranya memaksa berhubungan badan, mengungkapkan kata-kata rayuan kepada korban, hingga janji untuk menikahi.

KPU RI telah menunjuk Komisioner Mochammad Afifuddin jadi Plt Ketua KPU RI. Keputusan itu diambil melalui rapat pleno tertutup.

"Hasil pleno sudah memutuskan secara bulat, kami sepakat, untuk memberikan mandat, kepada Pak Mochammad Afifuddin untuk menjadi Pelaksana Tugas Ketua KPU," kata Komisioner KPU, Agust Mellaz, di kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2024).

Sementara, Afif memastikan tahapan Pilkada 2024 tidak akan terganggu usai adanya pergantian ketua. Afif mengatakan pihaknya akan terus melakukan konsolidasi internal.

"Kami pastikan tidak akan terganggu (tahapan Pilkada), kami akan lakukan percepatan langkah-langkah konsolidasi untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan," kata Afif di kantor KPU RI.

Afif mengatakan saat ini jajarannya semakin fokus terhadap tahapan-tahapan Pilkada maupun melakukan tindak lanjut putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Dia pun menyebut saat ini masih ada sebagian putusan MK terkait sengketa PHPU Pileg yang masih berjalan.

Selain itu, Afif memastikan tahapan Pilkada tetap berjalan sesuai dengan jadwal. Pihaknya akan segera melakukan konsolidasi dengan KPU provinsi dan kabupaten/kota terkait persiapan Pilkada.

"Kita akan menghadapi Pilkada serentak 2024, sehingga yang kita lakukan adalah kita ingin memastikan bahwa tidak ada tahapan apapun yang terganggu, tidak ada persiapan apapun yang terganggu dari sisi keorganisasian di KPU Republik Indonesia," ujarnya.

"Kami akan segera melakukan percepatan konsolidasi untuk memastikan bahwa Pilkada 2024 akan berjalan sesuai dengan apa rencana dan tahapan yang sudah ada," imbuh dia.

(dek/lir)

Sentimen: negatif (61.5%)