Sentimen
Positif (99%)
3 Jul 2024 : 16.38
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Yamaha, Ducati

BUMN: PT Pertamina

Club Olahraga: Pramac Racing

Event: MotoGP

Tokoh Terkait

Bezzecchi Hengkang ke Aprilia, Gimana Nasib Fabio Diggia di VR46 Racing?

3 Jul 2024 : 23.38 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: Otomotif

Jakarta -

Pebalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team Fabio Di Giannantonio bakal kehilangan rekannya, Marco Bezzecchi, pada musim depan. Bezzecchi akan memulai petualangan baru bersama tim pabrikan, Aprilia Racing, mulai MotoGP 2025. Lantas gimana nasib Fabio Diggia ke depannya?

Direktur VR46 Racing Team Uccio Salucci mengatakan Fabio Diggia masih bakal berusaha dipertahankan di timnya. Memang, Diggia belum bisa mempersembahkan podium untuk timnya, tapi penampilan pebalap asal Italia itu sejauh ini cukup positif.

"Tahun lalu tidak ada yang menginginkannya, sekarang semua orang menginginkannya!," bilang Uccio dikutip laman Motosan. "Dia sangat cepat, senang bekerja dengannya dan dia berkembang pesat, jadi wajar jika semua orang menyukainya," katanya.

Fabio Di Giannantonio dan Valentino Rossi Foto: Luthfi Anshori/detikOto

"Tentunya saya harap kami bisa mempertahankannya. Sayang sekali jika dia pergi, dia adalah pebalap yang cepat dan masih sangat muda. Anda akan melihat bagaimana kami melakukan sesuatu," sambungnya lagi.

Sebagai informasi, tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team berpeluang mendapat satu motor spek pabrikan pada musim depan. Hal ini menyusul kepergian Pramac Racing ke Yamaha mulai 2025.

"Kami membicarakannya di sini di Assen beberapa jam yang lalu. Pada dasarnya menurut saya kami akan memiliki motor pabrikan Ducati pada tahun 2025. Kami akan bicara (dengan Ducati) untuk memiliki dua GP25 (tahun depan)," jelas Uccio.

Uccio kembali menekankan, bahwa Fabio Diggia tetap masuk dalam proyeknya pada musim depan. Diggia memiliki opsi perpanjangan kontrak usai MotoGP Inggris 2024 nanti.

"Pada akhirnya kami ingin membawanya tetap bersama kami, karena dia orang Italia dan cepat. Kami juga memiliki opsi untuknya yang masa berlakunya akan habis setelah GP Silverstone. Dia melakukannya dengan baik bersama kami, dengan tim, dan dia juga memiliki sepeda motor tercepat di dunia dan saya tidak melihat ada hambatan besar baginya untuk tetap bersama kami," tegas Uccio.


(lua/rgr)

Sentimen: positif (99.7%)