Sentimen
Positif (61%)
29 Jun 2024 : 14.10
Partai Terkait

Zulhas ke Oposisi Prabowo: Kalau Tidak Bisa Dukung, Minimal Tak Mengganggu

29 Jun 2024 : 21.10 Views 2

Bisnis.com Bisnis.com Jenis Media: Nasional

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan alias Zulhas meminta agar pemerintahan Prabowo-Gibran tidak diganggu sehingga cita-cita Indonesia Emas 2045 bisa terwujud.

Zulhas mengajak semua pihak kembali bersatu sebab Pilpres 2024 sudah selesai. Pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming, lanjutnya, tinggal dilantik pada 20 Oktober 2024.

"Saya mengajak kita mendukung, kita kasih konsep pikiran-pikiran, tapi kalau tidak bisa, mohon doanya, kalau tidak bisa juga sekali, mohon jangan mengganggu agar apa yang kita cita-citakan bisa tercapai," kata Zulhas dalam pembukaan Rakernas PAN di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Sabtu (29/6/2024).

Menteri Perdagangan ini berpendapat setiap elemen bangsa seharusnya turut membantu menyampaikan gagasan dan pemikiran kepada pemerintahan Prabowo-Gibran, bukan malah memecah-belah.

Jika tidak bisa maka turut membantu doa. Jika berdoa pun tidak sanggup, lanjut Zulhas, maka jangan memutuskan harapan.

Menurutnya, tidak mudah menjadi negara maju sesuai cita-cita Indonesia Emas 2045. Zulhas berpendapat, salah satu kunci keberhasilan Indonesia ke depan adalah persatuan setiap elemen bangsa.

"Apalagi di tengah dunia yang sekarang berubah cepat," jelasnya.

Lebih lanjut, Zulhas meminta kadernya turut menyampaikan pesan persatuan kepada setiap setiap elemen bangsa.

Sentimen: positif (61.5%)