Sentimen
Netral (57%)
29 Jun 2024 : 11.23

Kembali ke Level Psikologis 7.000, Mampukah IHSG Tembus 7.200 karena Kabinet Baru Prabowo

29 Jun 2024 : 18.23 Views 2

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi

Jakarta, Beritasatu.com - Indeks harga saham gabungan () melesat 90,66 poin (1,3%) ke level 7.058,6 pada penutupan Jumat (28/6/2024). Dengan mencapai level psikologis tersebut, mampukah IHSG kembali bertengger balik ke 7.200 pada tahun ini didukung kabinet baru presiden dan wakil terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Oktober 2024 mendatang?  

Direktur of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus menuturkan pelantikan presiden terpilih bersama pengumuman kabinet baru dapat menjadi harapan bagi IHSG pada paruh kedua 2024.

“Sebetulnya dalam kurun waktu 10 tahun terakhir, kalau kita perhatikan (semester II) mengalami kenaikan sangat besar, jadi ini harapan sebelum kita masuk ke Agustus,” ungkap Maximilianus Nico Demus dalam “Investor Market Opening” IDTV, Jumat (28/6/2024).

Meski Agustus IHSG cenderung berpotensi terkoreksi, dia berharap IHSG pada Juli masih bersinar. Pasar modal dalam negeri tetap bertumpu pada bank sentral Amerika Serikat (AS), The Fed  yang akan menurunkan suku bunga acuannya.

“Kalau indeks (harapan kembali ke era akhir 2023 di 7.200),  tentu kita aminkan karena ekspektasinya besar, apalagi kuartal III dan IV ini penuh dengan harapan penurunan bunga The Fed,” beber dia.

Menurut Nico, harapan pasar terkait peluang pemangkasan bunga The Fed pada kuartal III dan IV 2024 cukup tinggi. 

Di sisi lain, evaluasi kebijakan papan pemantauan khusus (PPK) yang diimplementasikan Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi gairah baru bagi investor. Namun, investor perlu mewaspadai tensi geopolitik Timur Tengah dan pelemahan rupiah yang bisa menghambat kinerja IHSG.

Sentimen: netral (57.1%)