Sentimen
Positif (100%)
15 Okt 2024 : 10.55

DKP Kulonprogo Serahkan Bantuan 10.000 Benih Ikan Wader dan Tawes ke Kelompok Anom Mina Lestari

15 Okt 2024 : 17.55 Views 3

Harianjogja.com Harianjogja.com Jenis Media: News

DKP Kulonprogo Serahkan Bantuan 10.000 Benih Ikan Wader dan Tawes ke Kelompok Anom Mina Lestari

Harianjogja.com, KULONPROGO— Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Kulonprogo menyerahkan bantuan benih ikan lokal sebanyak 10.000 ekor kepada kelompok masyarakat pengawas Anom Mina Lestari di Kalurahan Kanoman dalam rangka menjaga, melindungi dan melestarikan sumberdaya perikanan di perairan umum.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kulonprogo Trenggono Trimulyo di Kulonprogo, Rabu, mengatakan dalam rangka meningkatkan komitmen dan kepedulian masyarakat di Kapanewon Panjatan dalam menjaga, melindungi dan melestarikan sumberdaya perikanan di perairan umum maka Kembali melaksanakan Festival Jaga Kaliku di Kapanewon Panjatan.

"Pada fesfival ini, kami menyerahkan benih ikan lokal sebanyak 10.000 ekor dengan jenis wader, nilem dan tawes," kata Trenggono.

BACA JUGA: Libatkan Pengantin Baru, 20 Ribu Ikan Ditebar di Waduk Sermo

Ia mengatakan Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) Anom Mina Lestari yang beranggotakan 15 orang secara aktif melakukan pendampingan, edukasi kepada masyarakat agar tidak menangkap ikan dengan alat dan bahan yang dilarang dan pengawasan di perairan umum wilayah Kalurahan Kanoman.

"Kami mengapresiasi terhadap derap langkah dan semangat pokmaswas dengan anggota yang masih muda muda dalam menjaga, melindungi dan melestarikan sumberdaya perikanan dengan kearifan lokal yang dibangun di wilayah Kalurahan Kanoman," katanya.

Trenggono mengatakan pokmaswas bukan merupakan kelompok yang mencari finansial, namun kelompok yang berjiwa sosial, karena menjadi anggota pokmaswas adalah sukarelawan yang tangguh.

"Kami berharap bantuan ini bisa meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap perikanan, sehingga ke depan dapat mencukupi kebutuhan protein masyarakat," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Sentimen: positif (100%)