Sentimen
PKS Klaim Sudah Menyerahkan Nama Kader untuk Kabinet Prabowo-Gibran
Kompas.com Jenis Media: Nasional
JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengungkapkan bahwa mereka telah menyerahkan nama kader untuk dipertimbangkan sebagai menteri dalam kabinet pemerintahan Prabowo Subianto.
"Menteri sudah kita serahkan, tinggal terserah Pak Prabowo akan diterima atau tidak diterima," kata Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini kepada wartawan pada Senin (14/10/2024).
Baca juga: PKS Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Akan Dapat Jatah Menteri?
Jazuli menegaskan, Prabowo yang menawarkan PKS untuk bergabung dalam pemerintahannya, meskipun PKS pada Pilpres 2024 mengusung Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.
Ia menambahkan, hubungan antara PKS dan Prabowo bukanlah hubungan yang baru terbentuk. PKS merupakan partai pengusung Prabowo dalam dua kali pilpres, yaitu pada 2014 dan 2019.
"Kebetulan Allah menakdirkannya Pak Prabowo terpilih pada 2024. Ketika beliau terpilih, beliau mengatakan, 'sudah PKS gabung saja karena ini teman lama,' seperti yang diungkapkan dalam siaran pers beliau. Ini teman sejajah, bukan sekutu," jelasnya.
"Kemudian kami diajak gabung tentu sangat sombong kalau kami tidak menerima ajakan itu. Maka, kami memutuskan berdasarkan rapat majelis syuro PKS memutuskan untuk menerima ajakan berkoalisi," lanjutnya.
Baca juga: PKS Sudah Siapkan Daftar Nama Calon Menteri untuk Kabinet Prabowo
Sebagai informasi, pada hari yang sama, Prabowo Subianto memanggil sejumlah calon menteri ke kediamannya di Jakarta Selatan.
Dari puluhan tokoh yang hadir, belum terpantau satu pun yang berlatar belakang PKS.
Namun, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebutkan bahwa pemanggilan para calon menteri itu tidak menutup kemungkinan akan dilanjutkan hingga besok.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Sentimen: positif (87.7%)