Sentimen
Positif (79%)
11 Okt 2024 : 02.13
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Senayan

Berstatus Pejabat, Detik-detik Komeng Tolak Permintaan Foto Penggemar Viral

11 Okt 2024 : 09.13 Views 2

Oposisicerdas.com Oposisicerdas.com Jenis Media: News

Berstatus Pejabat, Detik-detik Komeng Tolak Permintaan Foto Penggemar Viral

Detik-detik ketika komedian yang kini menjadi senator atau anggota DPD RI, Komeng, diminta foto bareng oleh seorang penggemar mendadak jadi perhatian warganet di media sosial.

Menilik video yang diunggah akun X @PolJokesID pada Kamis (10/10/2024), momen ini terjadi saat penggemar yang meminta foto bareng itu bertemu Komeng di dalam sebuah gedung.

Terlihat pria bernama asli Alfiansyah Bustami itu tengah berjalan seorang diri. Pria 54 tahun itu mengenakan setelan jas hitam dengan dasi merah serta kemeja putih.

"Bang Komeng, Bang Komeng, uhuy. Minta foto bang," tegur penggemar yang merekam video tersebut.

Komeng pun menoleh tanpa menghentikan langkahnya.

"Nggak bawa," timpal Komeng sambil menepuk saku celananya seolah-olah sedang mencari fotonya yang sudah dicetak.

yang bener aja?? rakyat minta foto kok ga dikasih??🥲 pic.twitter.com/isDo5P5RtR

— Political Jokes ID (@PolJokesID) October 10, 2024

Alih-alih sakit hati, balasan Komeng justru disambut tawa oleh penggemar tersebut.

"Yang benar aja? Rakyat minta foto kok ga dikasih?" ujar akun @PolJokesID bercanda.

Cara Komeng menolak permintaan penggemar pun menjadi bahan lucu-lucuan oleh warganet di kolom komentar.

"Seharusnya sebagai wakil rakyat harus siap kasih foto. Bawa asisten khusus yang bawa koper isinya foto berbagai ukuran dari 1R sampai A2," ujar seorang warganet.

"Kasih soft copy aja Bang Komeng. Ntar cetak sendiri dia," respons warganet lain.

"Ngelesnya dia kok bisa selalu lucu ya? Kepikiran gitu loh, wkwkwk," kata warganet lainnya.

Foto: Anggota DPD terpilih masa bakti 2024-2029 Alfiansyah alias Komeng saat tiba di Gedung Nusantara untuk mengikuti pelantikan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]

Sentimen: positif (79.5%)