Sentimen
Positif (66%)
11 Okt 2024 : 08.24
Partai Terkait

Baru Bertemu Prabowo, Cak Imin Siap Apabila Kader PKB Ditunjuk Jadi Menteri

11 Okt 2024 : 15.24 Views 2

TVOneNews.com TVOneNews.com Jenis Media: News

Baru Bertemu Prabowo, Cak Imin Siap Apabila Kader PKB Ditunjuk Jadi Menteri

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengaku siap apabila Presiden terpilih Prabowo Subianto menunjuk kadernya menjadi menteri.

Semula dia mengatakan baru bertemu dengan Prabowo di acara Rapat Koordinasi Nasional Legislatif PKB untuk pertama kalinya setelah sekian lama.

"Ya sampai hari ini saya tidak pernah bertemu Pak Prabowo membahas itu dan baru kali ini ketemu," jelas dia di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, dikutip Jumat (11/10/2024).

"Kita pokoknya standby, diajak ketemu siap. Ya kalau diajak (kader jadi menteri)," sambung dia.

Akan tetapi, Cak Imin menegaskan bahwa pihaknya tidak memiliki wewenang untuk mengajukan kader menjadi menteri.

"Belum ada dan memang kita pada posisi menyerahkan sepenuhnya kepada presiden terpilih apapun beliau pasti punya rencana, kita enggak tau," jawab dia.

Bahkan, dia mengaku, tidak pernah membahas jatah menteri dengan Prabowo. Akan tetapi, Cak Imin siap menerjunkan kadernya menjadi menteri apabila diminta oleh Prabowo.

Sebelumnya, Prabowo menyatakan secara tegas kepada ketua umum partai politik agar tidak meminta jatah menteri dengan niat menggerus Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Hal ini dia sampaikan saat menghadiri acara Rapat Koordinasi Nasional Legislatif Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Kamis (10/10/2024).

"Saya sudah sampaikan kepada semua partai yang mau bergabung dalam koalisi saya. Terang-terangan saya katakan semua ketua umum, semua perwakilan, saya katakan jangan menugaskan menteri-menteri yang saudara tunjuk, di pemerintah yang saya pimpin, jangan saudara tugaskan untuk cari uang dari APBN," tegas dia. (agr/nsi)

Sentimen: positif (66.7%)