Sentimen
Positif (96%)
26 Sep 2024 : 15.00
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Institusi: HIPMI

Kab/Kota: Tangerang, Banjarbaru

Partai Terkait

Kaesang Bersama HIPMI Banjarbaru Beri Santunan ke Anak Yatim

26 Sep 2024 : 22.00 Views 2

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

Kaesang Bersama HIPMI Banjarbaru Beri Santunan ke Anak Yatim

Kaesang Pangarep baru-baru ini kembali jadi sorotan publik terutama warganet di media sosial. Pasalnya putra bungsu Presiden Jokowi itu mengenakan sebuah rompi bertuliskan “Putra Mulyono”.

Pria yang juga dikenal sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu terpantau mengenakan rompi tersebut ketika melakukan blusukan ke Kampung Barat, Desa Daru, Jambe, Tangerang pada Selasa (24/9/2024).

Kegiatan tersebut tidak hanya dilakukan sendiri melainkan bersama calon Bupati dan calon Wakil Bupati Kabupaten Tangerang, Zulkarnain-Lerru Yustira. Kaesang terlihat mengenakan kemeja polo berwarna hitam dan rompi berwarna sama.

Sementara itu, publik terfokus pada rompi Kaesang yang menampilkan tulisan berwarna merah muda berbunyi “Putra Mulyono”. Selain tulisan tersebut, terdapat juga gambar siluet seorang pria tengah duduk yang mirip dengan Jokowi.

Sebagai informasi, nama “Mulyono” viral jadi perbincangan banyak orang di media sosial sejak beberapa waktu lalu. Saat itu sosoknya ramai dibahas ketika media sosial tengah aktif melakukan aksi kawal putusan MK terkait Pilkada.

Melalui sejumlah penelusuran nama “Mulyono” ternyata merujuk kepada sosok Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) karena disebut-sebut nama tersebut merupakan nama asli dari Jokowi.

Sejak itu, penggunaan nama “Mulyono” sering digunakan publik khususnya warganet di media sosial untuk merujuk sosok Presiden Jokowi sampai saat ini. Tentunya dengan rompi yang digunakan Kaesang tersebut kembali membuat publik heboh.

Sentimen: positif (96.6%)